Liga 1

Hasil Akhir Madura United vs Persebaya: Kalah Telak 3-0, Bajul Ijo Gagal Naik ke Papan Atas Liga 1

Berikut hasil akhir pertandingan Madura United vs Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 2023. Persebaya gagal naik ke papan atas Liga 1.

Editor: Muhammad Raka Bagus Wibisono Suherman
dok ist/twitter@MaduraUnitedFC
Selebrasi striker Beto Goncalves (kanan) usai mencetak gol kemenangan untuk Madura United vs PSIS Semarang di Stadion Gelora Bangkalan, Madura, Sabtu 5 Agustus 2023. Berkat kemenangan tipis 1-0, Madura United sukses menggeser Persija Jakarta di puncak klasemen Liga 1 2023/2024 pekan keenam. Berikut hasil akhir pertandingan Madura United vs Persebaya Surabaya dalam lanjutan BRI Liga 1 2023. Madura United menang 3-0 atas Persebaya, 17 September 2023. 

Persebaya coba merespons cepat, Bajul Ajo secara bergelombang menekan jantung pertahanan lawan, namun upayanya masih menemui tembok kokoh Madura United.

Tempo permainan terus meningkat hingga memasuki menit 18, dua tim silih ganti melakukan serangan.

Menit 19 Madura United mendapat peluang melalui sepakan Jose Brandao, namun sepakannya hanya mengarah tepat ke pelukan Andhika Ramadhani.

Dua menit setelahnya giliran Persebaya mendapat peluang. Sayang sepakan Sho Yamamoto terlalu lemah.

Laga sempat tergenti selama dua menit di menit 31 akibat kiper Persebaya, Andhika Ramadhani mengalami cedera sehingga harus digantikan Aditya Arya menit 33.

Setelahnya dua tim lebih banyak terlibat duel sengit lini tengah, tak jarang wasit meniup peluit tanda terjadinya pelanggaran.

Penghujung laga babak pertama, Madura United nyaris menggandakan keunggulan. Sayang sepakan Jose Brandao hanya mendarat di sisi kiri gawang Persebaya.

Tidak ada tambahan gol hingga wasit meniup tanda laga babak pertama selesai, skor 1-0 untuk keunggulan Madura United menjadi hasil sementara.

Babak Kedua

Memasuki babak kedua, ancaman datang dari Persebaya lewat sundulan Paulo Victor.

Memanfaatkan umpan tendangan sudut dari Song Uiyoung, sundulan Victor masih melebar dari gawang Madura United (46').

Madura United mencetak gol kedua pada menit ke-48.

Lulinha dari luar kotak penalti melepaskan tendangan langsung ke gawang Persebaya menuju pojok kanan (49').

Memanfaatkan posisi kiper Aditya Arya yang tidak siap, bola dengan mulus langsung menghujam gawang Persebaya.

Kembali Madura United sukses mencetak gol pada laga ini.

Sumber: Tribunnews
Halaman 2/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved