Persib Bandung
Tiket Persib Bandung vs PSIS Semarang Bisa Dibeli Lewat Online, Bobotoh & Panser Biru Cek Harganya
Persib Bandung akan menjamu PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 pekan ke-26 pada Selasa, 27 Pebruari 2024.
TRIBUN-BALI.COM - Persib Bandung akan menjamu PSIS Semarang pada lanjutan Liga 1 pekan ke-26 pada Selasa, 27 Pebruari 2024.
Pertandingan itu akan digelar di Stadion Si Jalak Harupat, Soreang, Kabupaten Bandung.
Pertandingan digelar si SJH (Si Jalak Harupat), dikarenakan karena Stadion Gelora Bandung Lautan Api (GBLA) yang biasanya dijadikan homebase Persib sedang direnovasi.
Head of Communication PT Persib Bermartabat (PBB) Adhi Pratama, mengatakan proses renovasi GBLA meliputi aspek keselamatan dan kemanan di stadion berkapasitas 35 ribu penonton itu.
Baca juga: Raih Predikat Tim Termahal Liga 1, Persib Bandung Masih Terpaku di Peringkat 3 Klasemen Sementara
“Proses renovai meliputi aspek safety and security, penerangan, lapangan pertandingan dan mechanical electrical plumbing (MEP) yang ada di stadion GBLA agar sesuai dengan standar FIFA,” kata Adhi dalam keterangannya pada wartawan Kamis, 22 Pebruari 2024.
Persib Bandung saat ini tengah menghadapi persaingan ketat papan atas klasemen sementara Liga 1.
Tim yang kerap dijuluki Pangeran Biru ini bertengger di posisi ke-3 klasemen dengan mengoleksi 41 poin.
Itu menjadikan Persib Bandung terpaut satu poin dari PSIS Semarang yang menduduki peringkat kedua klasemen sementara dengan raihan 42 poin dari 24 pertandingan dengan catatan 12 kali menang, 6 kali seri, dan 6 kali menelan kekalahan.
Sebelum menjamu PSIS Semarang di Si Jalak Harupat, Tim Asuhan Bojan Hodak akan lebih dulu bertandang menghadapi Barito Putera di Stadion Sultan Agung, Bantul, Pada hari ini Jumat, 23 Pebruari 2024.
Terkait Big Match yang akan berlangsung pekan depan, Manajamen Persib Sudah mulai membuka penjualan tiket laga kontra PSIS yang bisa dibeli boboth dan Viking melalui Apps Mulai Kamis, 22 Pebruari 2024 kemarin.
Harga tiket dibuka mulai kelas BIP Rp400.000 hingga untuk tribun utara, selatan, dan timur seharga Rp150.000, tentunya harga tersebut adalah harga yang cukup normal bervariasi.
Bojan Hodak, yang berprofesi sebagai pelatih Pangeran Biru ini berharap para suproter datang dan memenuhi Stadion Si Jalak Harupat dan memebrikan dukungan penuh terhadap anak asuhnya.
Dengan dukungan penuh para suproter dirinya yakin itu akan dapat mendongkrak motivasi para pemian saat merumput dilapangan,” kata Bojan Kepada awak media.
Persib Butuh Kemenangan Atas PSIS Untuk Lolos Champonship Series.
Persib Bandung tentunya membutuhkan kemenganan saat menghadapi PSIS Semarang pada 27 Pebruari mendatang.
Hal ini lantaran untuk menjaga asa tim kebanggan tanah Pasundan ini untuk lolos ke babak Champonship Series.
Demi mengamankan poin penuh pada pertandingan bergengsi yang menemukan kedua klub eks era persereikatan tersebut, David Da Silva dan kawan-kawan sangat memerlukan dukungan langsung bobotoh untuk hadir di tribun penonton.
Baca juga: PSIS Semarang Temui Jalan Terjal Datangkan Joel Kojo? Persib Bandung dan Bali United Tancap Gas?
Tiket yang disediakan managamen tim sudah dengan harga normal, dan tidak mengalami perubahan.
Tiket tersebut dapat dipesan di periode 23-27 Pebruari 2024, atau sampai hari H pertandingan berlangsung.
Jadi Bobotoh/Viking tidak perlu cemas terhadap tiket dan bisa maksimal dalam meberikan dukungan langsung kepada Dedi Kusnandar dkk.
Si Jalak Harupat Stadion Penuh Kenangan!
Lokasi berlangsungnya pertandingan Persib vs PSIS Semarang pada lanjutan pekan ke-26 kompetisi Liga 1 2023/2024 bukanlah sembarang tempat.
Tempat ini, merupakan tempat bersejarah dan penuh kenangan bagi tim kebanggan warga Jabar ini.
Musababnya, Persib Bandung pernah mengukir catatan manis di Stdion berkapasitas 35 ribu penoton itu pada 2008, dan khususnya saat menjadi juara ISL 2014 lalu.
Memanfaatkan momen tersebut tentunya adalah pilihan tepat bagi Persib sebagai homebase baru untuk mengarungi sisa pertandingan Liga 1 musim ini.
Ini dapat menjadi Strategi emosional untuk memotivasi pemian dan meningkatkan semangat Bobotoh.
Dengan Sejarah manis dan dukungan maksimal pemerintah Kabupaten Bandung dan warga Jawa Barat, persib memiliki kans untuk mengukir pengalaman yang tak terluoakan bagi para suproter dan mengulang kejayaan.
Jadwal Liga 1 Musim 2023/2024 Pekan ke-26
Arema vs Persija
Senin, 26 Pebruari 2024, Pukul 16.00 WIB
Borneos FC vs Bhayangkara
Senin, 26 Pebruari 2024, Pukul 20.00 WIB
Madura United vs Persikabo
Senin, 26 Pebruari 2024, Pukul 20.00 WIB
Dewa United vs Rans Nusantara
Selasa, 27 Pebruari 2024, Pukul 16.00 WIB
PSS vs Persita
Selasa, 27 Pebruari, Pukul 16.00 WIB
Persib vs PSIS
Selasa, 27 Pebruari, Pukul 20.00 WIB
Persik vs Barito Putera
Rabu, 28 Pebruari, Pukul 16.00 WIB
PSM Makassar vs Persebaya
Rabu, 28 Pebruari, Pukul 20.00 WIB
Bali United vs Persis
Kamis, 29 Pebruari, Pukul 20.00 WIB.
(*)
Tribun-Bali.com/Magang/I Putu Mony Artha
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/Levy-Madinda-berselebrasi-234.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.