Piala Asia U23
Fakta Timnas U23 Indonesia Menembus Semifinal Piala Asia U23, Skuad STY Dikepung 3 'Raksasa' Asia
Tembus semifinal Piala Asia U23 2024, perjuangan Timnas U23 Indonesia kian tidak mudah dan berikut fakta-fakta menariknya.
TRIBUN-BALI.COM- Tembus semifinal Piala Asia U23 2024, perjuangan Timnas U23 Indonesia kian tidak mudah dan berikut fakta-fakta menariknya.
Timnas U23 Indonesia yang sebelumnya tak diunggulkan di Piala Asia U23 2024 justru menjadi mimpi buruk bagi tim mapan dan mengguncang Asia dengan lolos ke semifinal Piala Asia U23 2024.
Timnas U23 Indonesia kini jadi salah satu skuad yang jadi sorotan setelah menyingkirkan Korea Selatan lewat drama adu penalti dalam perebutan tempat ke semifinal Piala Asia U23 2024, Jumat, 26 April 2024.
Baca juga: Semifinal Piala Asia Timnas U23 Indonesia vs Uzbekistan, Head To Head & Kans STY Sudahi Rekor Buruk
Melenggangnya Timnas U23 Indonesia di bawah pelatih Shin Tae-yong ke semifinal Piala Asia U23 2024 turut mewarnai catatan sejarah sepak bola di Tanah Air.
Kendati berstatus sebagai tim debutan, kiprah Timnas U23 Indonesia seolah menembus batasnya.
Kegemilangan Timnas U23 Indonesia yang berhasil memulangkan Australia, Yordania, dan Korea Selatan tentu pantas bagi skuad asuhan Shin Tae-yong menembus semifinal Piala Asia U23 2024.
Asa Timnas U23 Indonesia kini berpeluang menyegel tiket lolos Olimpiade Paris 2024 yang makin dekat di depan mata.
Namun demikian, perjuangan tersebut tidaklah mudah bagi Timnas U23 Indonesia untuk ke Olimpiade Paris 2024, lantaran mereka harus bersaing dengan 3 tim yang pernah status juara Piala Asia.
Ya, di semifinal Piala Asia U23 2024 nanti, Timnas U23 Indonesia akan bersaing dengan Irak, Jepang, dan Uzbekistan.
Pada lusa, Senin (26 April 2024), Timnas U23 Indonesia akan melawan tim tangguh Uzbekistan di bawah asuhan pelatih Timur Kaladze.
Apabila Timnas U23 Indonesia berhasil meraih kemenangan melawan Uzbekistan, maka Timnas U23 Indonesia akan menghadapi pemenang antara Irak vs Jepang untuk tampil di Final Piala Asia U23 2024.
Inilah fakta-fakta menarik seputar semifinal Piala Asia U23 2024 yang disitir Tribun Bali dari laman Tribunnews.com:
Baca juga: Prestasi Komang Teguh Bersama Timnas Indonesia di Piala Asia Jadi Kado Terindah HUT Bangli ke-820
1. Timnas Indonesia Selamatkan Wajah Asean
Tersingkirnya Malaysia dan Thailand di babak penyisihan, disusul tersingkirnya Vietnam di perempat final.
Seakan membuat Timnas Indonesia memiliki beban berat sebagai dewa penyelamat sepak bola ASEAN.
Tepat di fase semifinal, Timnas Indonesia akan menjadi satu-satunya wakil Asia Tenggara yang bertanding.
Keberadaan Timnas Indonesia sebagai wakil tunggal ASEAN jelas menjadi tantangan bagi Shin Tae-yong.
Hal ini dikarenakan dengan status tersebut, Timnas Indonesia memikul beban tidak mudah untuk menyelamatkan wajah sepak bola Asia Tenggara.
Di sisi lain, kondisi tersebut bisa dijadikan motivasi Garuda untuk memberikan prestasi terbaik kepada ASEAN.
Sebagaimana prestasi terbaik yang pernah ditorehkan Vietnam kala mampu tembus partai final Piala Asia U23 2018.
Catatan itulah yang kini berpotensi disamai bahkan dilampui oleh Garuda yang dilatih Shin Tae-yong.
Untuk mencapai tahap tersebut, Timnas Indonesia perlu menyingkirkan Uzbekistan terlebih dahulu di empat besar.
Sebelum nanti bertemu dengan Jepang atau Irak di partai puncak, jika Garuda mampu mengalahkan Uzbekistan.
Baca juga: Singkirkan Arab Saudi, Ini Kata Pelatih Uzbekistan Soal Timnas U23 Indonesia di Semifinal Piala Asia
2. Laga Hidup Mati Garuda demi Wujudkan Mimpi ke Olimpiade
Kelolosan Timnas Indonesia ke semifinal Piala Asia U23 membuka jalan Garuda menuju Olimpiade Paris 2024.
Kini, ada dua skenario yang perlu dijalani Garuda jika ingin lolos ke putaran final Olimpiade cabor sepak bola putra.
Skenario pertama alias yang paling aman yakni Timnas Indonesia mampu mengamankan tiga peringkat terbaik.
Artinya Timnas Indonesia hanya perlu mengamankan tiket ke final Piala Asia U23 atau minimal menjadi juara ketiga.
Pemain Timnas Indonesia U-23 melakukan selebrasi usai sukses mengalahkan Korea Selatan U-23 pada babal perempat final Piala Asia U-23 di i Stadion Abdullah bin Khalifa, Doha, Qatar, Jumat (26/4/2024). (dok: PSSI)
Lalu, skenario kedua alias yang terakhir yakni harus memenangkan laga melawan play-off melawan Guinea.
Untuk skenario kedua hanya bisa dijalani Garuda jika kalah melawan Uzbekistan lalu tumbang juga di perebutan tempat ketiga.
Melihat kesempatan yang ada, tentu lolos ke babak final menjadi jalan terbaik yang bisa ditempuh Garuda nantinya.
3. Kepungan Tiga Mantan Jawara Piala Asia U23
Irak, Jepang dan Uzbekistan yang menjadi tiga dari empat peserta semifinal Piala Asia U23 diketahui merupakan mantan jawara ajang tersebut.
Irak menjadi mantan juara Piala Asia U23 edisi perdana setelah mengalahkan Arab Saudi di partai final tahun 2013.
Pada tahun berikutnya, gantian Jepang yang menjadi juara usai menumbangkan Korea Selatan di final tahun 2016.
Dua tahun berselang, Uzbekistan tak mau kalah begitu saja dengan mengklaim juara utama setelah mempecundangi Vietnam di partai puncak.
Melihat status tersebut, Timnas Indonesia jelas ditantang untuk melawan kemustahilan entah lolos ke final ataupun menjadi juara Piala Asia U23 2024.
Menghadapi tiga kepungan mantan jawara dengan status sebagai tim debutan dan termuda tentu menjadi tantangan tersendiri bagi Garuda Muda.
Baca juga: Timnas Indonesia U23 Kalahkan Korsel & Ke Semifinal Piala Asia Jadi Kado Terindah Jelang HUT Bangli
Ditambah, ada misi besar tembus Olimpiade yang akan menambah sensasi perjuangan Garuda di semifinal Piala Asia U23.
Jika mampu melewati kepungan tiga jawara tersebut, Timnas Indonesia tampaknya layak disebut sebagai raja Piala Asia U23 edisi kali ini.
Dan catatan prestasi itu akan sulit disamai oleh generasi Timnas Indonesia berikutnya ataupun negara lainnya.
Itulah beberapa fakta menarik yang menghiasi fase semifinal Piala Asia U23 2024 yang kini berlangsung di Qatar.
(Tribunnews.com/Dwi Setiawan)
>>> Baca berita terkait <<<
Artikel ini telah tayang di Tribunnews.com dengan judul Deretan Fakta Semifinal Piala Asia U23 2024: Timnas Indonesia Menyala & Kepungan 3 Mantan Jawara
Timnas U23 Indonesia
semifinal Piala Asia U23
Shin Tae-yong
olimpiade paris 2024
Uzbekistan
Irak
Jepang
Korea Selatan
Final Piala Asia U23
| Jepang Juara Piala Asia U23 Usai Taklukan Uzbekistan 1-0 & Sorotan Dominasi Samurai Biru di Asia |
|
|---|
| Nathan Tjoe-A-On Bek Dadakan Pilihan Shin Tae-yong yang Tampil Top di Timnas U23 Indonesia vs Irak |
|
|---|
| Live di RCTI! Inilah Jadwal Pertandingan Final Piala Asia U23, Jepang U23 vs Uzbekistan U23 |
|
|---|
| Shin Tae-yong Meminta Maaf Kepada Warga Indonesia Usai Timnas U23 Indonesia Kalah 1-2 Lawan Irak |
|
|---|
| Kiprah Skuad Garuda di Piala Asia U23 Tuntas, Berikut Jadwal Laga Timnas U23 Indonesia vs Guinea |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/Timnas-U23-Indonesia-besutan-pelatih-Shin-Tae-yong-di-Piala-Asia-U23.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.