Liga 2

Prediksi Skor Persewar Waropen vs Persela Lamongan Liga 2: Ezechiel Ndouasel Cs Kans Curi Poin

Simak prediksi skor Persewar Waropen vs Persela Lamongan pertandingan Liga 2 2024/2025 pekan kedua, skuad racikan pelatih Zulkifli Syukur siap mencuri

Penulis: Ady Sucipto | Editor: Ady Sucipto
dok ist/instagram@perselafc
Tangkap layar unggahan Instastory Instagram Persela Lamongan, Rabu, 18 September 2024. Jelang Persewar Waropen vs Persela Lamongan Liga 2, Ini yang Dilakukan Ezechiel Cs di Jayapura 

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR –Simak prediksi skor Persewar Waropen vs Persela Lamongan pertandingan Liga 2 2024/2025 pekan kedua, skuad racikan pelatih Zulkifli Syukur siap mencuri poin.

Pertandingan seru akan mempertemukan Persewar Waropen vs Persela Lamongan di Stadion Mandala, Jumat 20 September 2024 pukul 13.15 WIB.

Laga Persewar Waropen vs Persela Lamongan akan menjadi ujian khusus bagi tim besutan Eduard Ivakdalam menjamu pasukan Zulkifli Syukur.

Baca juga: Prediksi Susunan Pemain Persewar Waropen vs Persela Lamongan Liga 2: Ezechiel Disokong Sayap Ini

Berstatus tuan rumah, Persewar Waropen tentu akan bakal tampil lebih agresif demi meraih hasil maksimal.

Apalagi, di pekan sebelumnya mereka baru saja menuai kekalahan 3-2 dari kandang Persipal FC.

Tentu kemenangan menjadi target utama tim demi menebus kekalahan di pertandingan perdananya musim ini.

Sedangkan di kubu Persela Lamongan pun mengobarkan semangat yang sama demi meraih hasil positif.

Membawa serta pemain andalannya seperti Ezechiel Ndouasel, Samsul Arif, Esteban Vizcarra, Lukman  Ahmed Shaibu dan Anderson Nascimento, Persela Lamongan berambisi untuk meraih poin.

Lantaran di pekan sebelumnya, skuad berjuluk Laskar Joko Tingkir ini ditahan imbang 2-2 oleh Deltras FC di kandang.

Hasil kurang memuaskan ini tentu ingin diperbaiki Ezechiel Ndouasel cs saat tampil tandang kontra Persewar Waropen sore ini.

Duel antara Persewar Waropen vs Persela Lamongan akan berlangsung sengit, dalam prediksi Tribun Bali skor akan berakhir imbang 1-1.

Baca juga: Update Jadwal Liga 2 2024/2025 Grup 3 Besok, Persela Lamongan Lawan Persewar Waropen,

Prediksi susunan pemain

Menjamu Persela Lamongan, Persewar tentu akan memberikan permainan terbaiknya dan berusaha meraih poin penuh.

Hal ini tentu demi memperbaiki posisi mereka di klasemen Grup 3 Liga 2 2024/2025 setelah hasil minor di laga pertamanya.

Demikian Persela Lamongan yang mengawali startnya di pekan lalu dengan hasil yang kurang memuaskan dengan ditahan imbang 2-2 Deltras FC di Stadion Tuban Sport Center, Minggu 7 September 2024.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/4
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved