Liga Champions
BALAS Dendam Liverpool vs Real Madrid, Big Match Liga Champions Pukul 04.00 WITA
Pasalnya, dari lima pertemuan terakhir melawan Real Madrid di Liga Champions dalam tiga musim terakhir Liverpool tidak pernah menang.
Penulis: Ady Sucipto | Editor: Anak Agung Seri Kusniarti
TRIBUN-BALI.COM – Big match Liverpool vs Real Madrid di matchday kelima Liga Champions akan menjadi misi balas dendam pasukan Arne Slot di Anfield, Kamis (28/11) pukul 04.00 Wita.
Pasalnya, dari lima pertemuan terakhir melawan Real Madrid di Liga Champions dalam tiga musim terakhir Liverpool tidak pernah menang.
The Reds (julukan Liverpool, reds) mencatatkan empat kali kekalahan dan satu kali imbang ketika bersua Real Madrid.
Laga paling tak terlupakan ketika Liverpool dipermalukan 2-5 di Anfield oleh Real Madrid pada 22
asil, duel pada Kamis lusa nanti akan menjadi ujian khusus bagi pasukan Arne Slot untuk menghentikan rekor tak pernah menang melawan Real Madrid.
Baca juga: Greysia Polii Sapa Pembaca di Denpasar, Mantan Atlet Bulu Tangkis Rilis Buku ‘Menembus Garis Batas’
Baca juga: LIGA 1 Persib Bandung vs Bali United Ditunda! Fokus Tim Terancam Hilang, Teco Tanggapi Penundaan
Apalagi, Liverpool punya modal positif yang sukses mencatatkan empat kemenangan berturut di Liga Champions musim ini dengan mengantongi 12 poin. Sebelumnya, Liverpool berhasil menghajar AC MilFebruari 2023 silam.
Alhan (1-3), kemudian Bologna (2-0), RB Leipzig (0-1), dan Leverkusen (4-0).
Sementara di liga domestik, Liverpool juga tengah dalam tren positif setelah di laga terakhirnya menang comeback lawan Southampton 2-3 berkat penampilan ciamik Mohammed Salah.
Liverpool pun kini sukses menempati posisi puncak dengan mengantongi 31 poin dari 12 pertandingan yang dilalui.
Di Liga Inggris, Liverpool berhasil mencatatkan 10 kemenangan, 1 hasil imbang, dan 1 kali kekalahan.
Tren positif inilah yang bakal menjadi modal positif bagi Liverpool untuk menjamu raksasa Laliga tersebut.
Namun, Liverpool tidak boleh meremehkan kekuatan Real Madrid. Pasalnya pasukan Carlo Ancelotti punya segudang pemain berbahaya.
Meskipun Carlo Ancelotti akan tampil tanpa Vinicius Junior yang dibekap cedera, namun Kylian Mbappe siap untuk menggantikan penyerang asal Brasil itu.
Alhasil, Ancelotti bakal mengandalkan Kylian Mbappe menjadi salah satu senjata utama Real Madrid melawan Liverpool.
Sebagaimana diketahui, Kylian Mbappe sempat mengalami periode sulit saat gabung ke Los Blancos (julukan Real Madrid, red) baik di dalam maupun luar lapangan, tetapi dia berhasil mencetak gol untuk pertama kalinya dalam lima pertandingan di Leganes pada hari Minggu di ajang La Liga.
Saat itu, Mbappe diturunkan sebagai pemain sayap kiri dalam peran favoritnya oleh pelatih Carlo Ancelotti untuk pertama kalinya dan memberi ganjaran kepada pelatih Italia itu dengan membuka skor di Butarque.
"Saya rasa saya telah bermain dengan baik, saya mulai menyamakan kedudukan dengan rekan-rekan setim saya," kata Mbappe kepada Real Madrid TV dikutip dari AFP.
“Saya bisa bermain di posisi mana pun dan saya siap membantu tim serta memberikan segalanya. Saya bermain di kanan, kiri, tengah, dan dengan dua penyerang di depan. Itu tidak penting bagi saya. Saya ingin membantu tim dan mencetak gol,” sambungnya.
Pelatih Madrid Ancelotti optimistis Mbappe bakal memberikan penampilan terbaiknya melawan Liverpool.
Entrenador (pelatih) asal Italia itu yakin dengan kemampuan striker asal Prancis itu.
“Dia mencetak gol dengan assist fantastis dari Vini Junior - mereka berdua meningkat sedikit demi sedikit,” kata Ancelotti.
Dengan perubahan itu, Ancelotti kini dihadapkan untuk segera menyusun racikan terbaiknya di laga lawan Liverpool.
Opsi menurunkan Mbappe dengan skema dua striker bersama Jude Bellingham bisa saja menjadi senjata pamungkas lini depan Ancelotti.
| LAGA Galatasaray vs Liverpool, Salah Siap Menggila, Pertandingan kedua Liga Champions |
|
|---|
| Jadwal Atalanta vs Arsenal di Liga Champions 2024, Live Bein Sport Malam Ini Pukul 03.00 Wita |
|
|---|
| Perpisahan Manis Toni Kroos Usai Juara Liga Champions Bersama Madrid, Ini Sosok Calon Pewarisnya? |
|
|---|
| Hasil Final Liga Champions Borussia Dortmund vs Real Madrid, Cek Live Score Di Sini! |
|
|---|
| Sorotan Liga Champions Real Madrid vs Munchen: Los Blancos ke Final UCL, Ini Catatan Top Don Carlo |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.