Kecelakaan Hari Ini
SANG KAKAK Tewas Dihadapan 2 Adiknya, Berangkat Sekolah Bersama Pupus Lewat Kecelakaan
SANG KAKAK Tewas Dihadapan 2 Adiknya, Berangkat Sekolah Bersama Pupus Lewat Kecelakaan
TRIBUN-BALI.COM – Tak disangka perjalanan kakak dan dua adiknya ke sekolah menjadi pertemuan terakhir ketiga saudara kandung itu.
Insiden kecelakaan maut itu melibatkan sepeda motor dan truk yang sedang parkir.
Kejadian kecelakaan yang merenggut satu korban jiwa itu terjadi sekira pukul 07.30 WIB, Senin (6/10/2025).
Saat kecelakaan terjadi, sang kakak mengendarai sepeda motor dan memboncengi dua adiknya.
Ketiga saudara kandung itu berencana berangkat ke sekolah, namun petaka datang saat mereka dalam perjalanan.
Baca juga: DETIK-DETIK Rintihan Wanita Sebelum Tewas di Jalan Denpasar - Singaraja, Bagian Kepala Jadi Sorotan
Sungguh memilukan, dua adik melihat langsung kakaknya merenggang nyawa lewat kecelakaan maut.
Insiden maut itu terjadi di jembatan kembar Peudada Bireuen kawasan Desa Meunasah Pulo, Kabupaten Bireuen, Aceh,
Saat dalam perjalanan menuju sekolah, ketiganya menabrak truk yang sedang parkir di ujung jembatan sebelah timur.
Saat itu posisi truk dalam keadaan parkir di tepi jalan, dan ada tanda rambu pada bagian belakang truk.
Diketahui truk itu parkir karena laher ban mengalami kerusakan dan dalam proses perbaikan.
Dalam kecelakaan tersebut, pengendara motor meninggal dunia atas nama Najwa Hayatus Nafis (18).
Sedangkan dua adik pengendara motor bernama Haura Zahwa (15) dan Maulida Ismi (8) mengalami luka berat.
Baca juga: KRONOLOGI AWAL Hingga Terbongkar Bayi Dikubur di Pelinggih Sukawati, Sosok Tim Medis Disorot
Ketiga korban kecelakaan merupakan saudara kandung, anak dari Herman (50) dan Zuraida (44) warga Desa Garot.
Informasi diperoleh Serambinews.com, saat itu sepeda motor Honda Beat BL 3263 ZBC yang dikendarai Najwa Hayatus Nasfis melaju dari rumahnya dari arah barat Desa Garot hendak ke sekolah di wilayah Peudada.
Najwa bersama dua adiknya melaju dari rumahnya, entah bagaimana setiba di kawasan tersebut usai melewati jembatan kemungkinan hilang kendali dan terjadi kecelakaan.
Sehingga, terjadi kecelakaan dengan truk tronton Fuso BL 8693 AK yang disopiri Isnardi (34) warga Desa Raya Trienggadeng, Kecamatan Trienggadeng, Pidie Jaya.
Menurut informasi, truk tersebut sudah parkir di ujung jembatan tersebut sejak pukul 02.00 WIB dini hari karena laher ban depan sebelah kiri rusak.
Akibat kecelakaan tersebut, sepeda motor korban tersangkut di bagian belakang samping kanan, korban jatuh di bawah truk.
Sejumlah warga segera mendekat dan mengeluarkan korban dan membawa ke Puskesmas Peudada yang berjarak sekitar 1 Km arah timur lokasi kecelakaan.
Sejumlah anggota Satlantas Polres Bireuen, Polsek Peudada, anggota Koramil Peudada dan lainnya mengamankan arus lalu lintas di TKP kecelakaan tersebut.
Ketika Najwa Hayatus Nasfis dibawa ke Puskesmas Peudada, korban meninggal dunia dan dibawa pulang ke rumahnya.
Sedangkan korban luka berat atas nama Haura Zahwa (15) dan Maulida Ismi (8) dirujuk ke IGD RSUD Bireuen.(*)
KRONOLOGI LENGKAP Kecelakaan Adu Jangkrik 2 Sepeda Motor, Kedua Pengendara Tewas di Tempat |
![]() |
---|
Pasutri Tewas Berawal dari Selendang Maut, Wayan Berpulang Setelah Kecelakaan Tragis di Buleleng |
![]() |
---|
TABRAK Truk Parkir, Pelajar 16 Tahun Meninggal Dunia di Lokasi Kecelakaan |
![]() |
---|
PETAKA! Pohon Tumbang Timpa Ibu dan Anak Saat Kendarai Sepeda Motor, 1 Orang Meninggal Dunia |
![]() |
---|
LIBURAN Berakhir Tragis, Yuliana Tewas Dilindas Mobil Anggota TNI, Kecelakaan Hitungan Detik |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.