Griya Style

Hijaukan Rumah, Tinggal di Renon Denpasar Serasa di Pedesaan

Perlu Perawatan Khusus, Rajin, dan Apik

Penulis: Ni Ketut Sudiani | Editor: Rizki Laelani
TRIBUN BALI/ I NYOMAN MAHAYASA

Meskipun mereka ada di dalam ruangan, Purana dapat tetap menikmati keindahan alam. Di samping itu, suasana rumahnya yang begitu khas arsitektur Bali, serasa semakin alami saat ditambah suara gemericik air dari kolam ikan yang ada.

"Sebelumnya ada yang membantu saya mengurusnya. Ia merawat sampai detail," tambahnya.

Saking mencintai anggrek, ia sempat sampai membuat taman kecil yang juga berisi anggrek di dalam ruang kamar mandi pribadinya yang lokasinya agak menjorok ke bawah, menyerupai ruang bawah tanah.

Apabila jendela kamar pribadinya dibuka, akan langsung melihat taman anggrek. "Awalnya sempat saya isi beberapa pohon di sana," kata Purana sambil menunjuk bagian sudut ruangan. Ia mengaku merasa begitu segar setiap bangun tidur bisa melihat tamanan yang hijau dan udara alami yang sejuk. (*)

Sumber: Tribun Bali
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved