I Wayan Gede Sugiantara: Restu Orangtua dan Leluhur itu Nyata

Berawal dari tekad untuk merantau ke Denpasar, niatnya untuk melanjutkan studi dan disela waktu membantu paman jualan sembako di Pasar Ubung

Penulis: Uploader bali | Editor: Aloisius H Manggol
DOK PRIBADI
I Wayan Gede Sugiantara. 

TRIBUN-BALI.COM- Berawal dari tekad untuk merantau ke Denpasar, niatnya untuk melanjutkan studi dan disela waktu membantu paman jualan sembako di Pasar Ubung.

Itulah perjuangan awal I Wayan Gede Sugiantara.

Segala niat baik diyakini bakal mendapat dukungan dari Sang Hyang Widhi.

Perjuangan pun berlanjut, Sugiantara pun mencoba peruntungan mengikuti lomba penyiar di sejumlah radio dan televisi.

Dirinya pun berhasil menjadi finalis perlombaan tersebut hingga pada tahun 2017, Sugiantara berhasil meraih juara 1 master ceremony (MC) dan Baca Puisi di Stispol Wirabhakti Denpasar.

Bermodalkan prestasi itu, Sugiantara mulai masuk ke dunia kerja.

Karir menjadi MC digeluti semakin serius semenjak menjadi penyiar radio Menara FM Denpasar tahun 1999.

Karier di radio berlanjut hingga dipercaya sebagai Kepala Studio Radio Menara FM serta kontributor berita/reporter Radio FBI FM Bali dan Trijaya Jakarta.

Sugiantara mengaku, bakat MC/Presenter menurun dari Orangtua khususnya sang ayah, yang terus memberi dorongan untuk mendirikan Event Organizer (Nusa Ning Nusa/N3 Production).

"N3 Production telah dipercaya menangani berbagai event baik instansi pemerintah maupun perusahaan swasta," ujar Sugiantara.

Ia mengungkapkan, pengalaman sebagai jurnalis radio menjadikan dirinya "kaya" akan ide2 kreatif maupun update informasi terkini.

"Saya berterima kasih kepada teman-teman jurnalis yang hingga kini selalu memberi support," ucapnya.

Berikut profil singkat I Wayan Gede Sugiantara:

Nama: I Wayan Gede Sugiantara.,S.AB

Tanggal Lahir: 1 Januari 1979

Hobi: Menulis & Baca Puisi

Pekerjaan saat ini: General Community Kasih Ibu Hospital Group

Istri : Ni Made Henny Lestari,SE.MM

Putra /Putri :

I Gede Dehindra Prandnya Divantara

Ni Kadek Nasitha Pradnya Divantari

Orangtua :

Jro Mangku Wayan Dedeh

NI Wayan Rusti (almh)

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved