MotoGP 2020
Bos KTM Tech3 Sebut Dani Pedrosa Adalah Orang yang Berjasa Di Balik Garangnya KTM Musim ini
Pemimpin KTM Tech3, Herve Poncharal, memuji kedatangan Dani Pedrosa telah membantu timnya menjadi lebih baik.
TRIBUN-BALI.COM - Musim ini, KTM tampil sangat garang, pemimpin KTM Tech3, Herve Poncharal pun menyebut satu sosok yang dinilai sangat berjasa terhadap pencapaian KTM musim ini.
Ia adalah sang pembalap penguji, Dani Pedrosa.
KTM sekarang sedang naik daun berkat penampilannya yang mengguncang MotoGP 2020.
Setelah lima seri bergulir, KTM sukses menyumbangkan dua kemenangan pada balapan kelas premier itu.
Kemenangan pada MotoGP 2020 itu datang melalui Brad Binder (Red Bull KTM) dan Miguel Oliveira (KTM Tech3).
• Francesco Bagnaia Dapat Pujian Spesial dari Bos Ducati, Sinyal Pengganti Dovizioso?
Melalui hasil positif yang diterima, Herve Poncharal tidak melupakan sosok yang telah berjasa bagi KTM.
Poncharal menyebut masuknya Dani Pedrosa sebagai pembalap penguji pada 2019 menandai revolusi bagi KTM.
Sebagai pembalap penguji, Pedrosa mempunyai andil memberikan masukan-masukan terkait pengembangan motor KTM RC16.
Karena deretan pembalap KTM bisa tampil kompetitif, Poncharal kemudian langsung memuji Pedrosa.
• Soal Penalti di MotoGP Styria, Johann Zarco Tuduh Rossi
"Tim penguji benar-benar bekerja keras untuk menggaet salah satu pembalap terbaik yaitu Dani Pedrosa untuk bekerja dalam pengembangan motor," ujar Poncharal dikutip BolaSport.com dari Motosan.
Poncharal kemudian menyindir beberapa pembalap penguji dari tim lainnya.
"Saya tidak tahu apa yang dilakukan pembalap penguji lain seperti Pirro, Lorenzo, dan Bradl. Sebab Dani selalu bekerja sepanjang waktu," tutur pria asal Prancis itu.
Lalu Poncharal juga menceritakan tentang budaya kerja saat di KTM setelah kedatangan Pedrosa.
Semua teknisi untuk pengembangan motor selalu bekerja keras dan mematuhi perintah Pedrosa.
Apalagi saat ini semua teknisi yang dimiliki KTM menurut Poncharal adalah orang-orang hebat. (*)
Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul Kedatangan Dani Pedrosa Jadi Awal bagi Revolusi KTM
