Film Dokumenter BTS Akan Tayang Minggu Depan di Bioskop Korea Selatan
Sebuah film dokumenter berdurasi panjang tentang grup K-pop BTS akan tayang minggu depan di bioskop Korea Selatan.
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR- BTS merupakan boyband yang berasal dari Korea Selatan.
BTS memiliki banyak fans di Korea Selatan maupun negara lainnya.
Ada kabar baik untuk para penggemar BTS.
Sebuah film dokumenter berdurasi panjang tentang grup K-pop BTS akan tayang minggu depan di bioskop Korea Selatan.
• 1,7 Juta Rekening BLT Karyawan Gagal Memenuhi Syarat, 1,2 Juta Lainnya Harus Dikembalikan
• Update Covid-19: 1.271 Orang dalam Perawatan di Bali, Kasus Positif di Indonesia Masih Tinggi
• Ini 4 Manfaat Kentut untuk Kesehatan, Cukup Karbohidrat Kompleks hingga Meningkatkan Kesehatan Usus
Penayangan ini adalah penundaan karena angka pasien Covid-19 terus bertambah di dalam negeri.
Mau tak mau, CGV sebagai salah satu jaringan bioskop menunda pemutaran film guna menekan penyebaran virus Corona.
'Break The Silence: The Movie' akan dirilis pada 24 September secara eksklusif di bioskop CGV di Korea Selatan.
Rilis awalnya dijadwalkan pada 10 September tetapi ditunda karena situasi Covid-19.
Film dokumenter keempat tentang superstar K-pop global juga dibuka di bioskop di lebih dari 70 negara pada 10 September, dengan peluncuran di lebih dari 40 wilayah pada 24 September.
Film yang diproduksi oleh Big Hit Three Sixty, anak perusahaan dari agensi band, Big Hit Entertainment.
Alur ceritanya mengisahkan grup ini selama tur dunia 'Love Yourself: Speak Yourself' di Amerika Serikat, Eropa dan Asia.
Baru-baru ini, BTS juga membagikan pendapat tentang pembahasan album baru yang tertunda.
Rencananya, mereka akan membahas masalah global di album itu.
"(Album) akan mencakup berbagai genre lagu, jadi sulit untuk menggeneralisasi album sebagai genre ini dan itu," kata pemimpin BTS RM saat wawancara di MBC Radio ‘Bae Chul-soo's Music Camp’ beberapa waktu lalu.