Liga Italia

Inter Milan Vs Bologna, Nerazzurri Menang 3-1 dan Dekati AC Milan di Puncak Klasemen

Gol-gol Inter Milan dicetak oleh Romelu Lukaku (16') dan Achraf Hakimi (45', 70'). Adapun gol balasan Bologna tercatat atas nama Emanuel Vignato (67')

Editor: Kambali
AFP/GETTY IMAGES/MARCO LUZZANI VIA KOMPAS.COM
Para pemain Inter Milan merayakan gol Romelu Lukaku ke gawang Bologna pada laga lanjutan pekan ke-10 Liga Italia 2020-2021 di Stadion Giuseppe Meazza, Sabtu (5/12/2020) atau Minggu dini hari WIB. 

Bomber asal Belgia itu bisa memanfaatnan sedikit peluang untuk mengubahnya menjadi gol.

Baca juga: Cristiano Ronaldo Top Skor Liga Italia, Son Heung-min di Liga Inggris dan Oyarzabal di Liga Spanyol

Lukaku mencatatkan namanya di papan skor pada menit ke-16 untuk membawa Inter Milan unggul 1-0.

Lukaku sempat gagal pada peluang pertama setelah menerima umpan silang Ivan Perisic. Sepakannya tidak sempurna alias miskick.

Namun, Lukaku membayarnya pada kesempatan kedua dengan sepakan kaki kiri akuratnya.

Inter Milan menambah keunggulan pada menit ke-45 lewat sepakan mendatar Achraf Hakimi.

Baca juga: Jadwal Lengkap Liga Italia Pekan Ini, AC Milan Menjaga Tren Positif

Gol Hakimi membuat Inter Milan menyudahi babak pertama dengan keunggulan 1-0.

Memasuki babak kedua, Inter Milan justru tampil di bawah tekanan pada menit-menit awal.

Mereka beberapa kali menerima ancaman dari pasukan Sinisa Mihajlovic.

Terus ditekan, gawang Inter Milan akhirya jebol juga pada menit ke-67.

Adalah Emanuel Vignato yang memaksa kiper Inter Milan Samir Handanovic memungut bola dari gawangnya.

Baca juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Sassuolo Jadi Runner-up, AS Roma Hajar Fiorentina 2-0

Namun, tiga menit berselang, Inter Milan membalasnya lewat gol Achraf Hakimi.

Hakimi belari dari sisi kanan penyerangan hingga kotak penalti lawan sebelum melepaskan sepakan kaki kiri yang tak mampu dibendung kiper Bologna.

Inter Milan terus ditekan Bologna pada sisa pertandingan, tetapi mereka mampu mengatasinya hingga wasit Paol Valeri meniupkan peluit panjang tanda berakhirnya pertandingan.

Skor 3-1 menjadi hasil akhir laga Inter Milan vs Bologna.

Baca juga: Hasil Lengkap dan Klasemen Liga Italia - Atalanta, dan Bologna Menang, Inter Milan Diancam Juventus

Susunan pemain:

Sumber: Kompas.com
Halaman 2/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved