Berita Bali

Hari Museum Internasional, Museum Bali di Kala Pandemi

Perayaan Hari Museum Internasional ini ditetapkan oleh Dewan Museum International atau International Council of Museum (ICOM).

Penulis: Harun Ar Rasyid | Editor: Putu Dewi Adi Damayanthi
Tribun Bali/Harun Ar Rasyid
Museum Bali di masa pandemi sepi pengunjung, Selasa 18 Mei 2021 - Hari Museum Internasional, Museum Bali di Kala Pandemi 

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Tanggal 18 Mei diperingati sebagai Hari Museum Internasional.

Perayaan Hari Museum Internasional ini ditetapkan oleh Dewan Museum International atau International Council of Museum (ICOM).

Salah satu museum yang terkenal di Bali adalah Museum Bali.

Namun, di Hari Museum Internasional ini, kondisi Museum Bali masih sepi pengunjung.

Baca juga: Museum Madame Tussauds Sudah Pindahkan Patung Lilin Harry-Meghan dari Keluarga Kerajaan

"Rata-rata per hari itu 5 orang" ungkap Petugas Reservasi Museum Bali, Ni Nyoman Dayu, Selasa 18 Mei 2021.

Dikunjungi pada pagi hari, sekitar pukul 09.30 Wita, Selasa 18 Mei 2021, kondisi Museum Bali sepi pengunjung.

Tidak terlihat ada pengunjung yang mengunjungi museum tersebut.

Nampak hanya pegawai museum yang sedang menyiram bunga-bunga dan rumput hijau.

Nyoman Dayu mengatakan, kondisi pandemi Covid-19 yang masih belum mereda merupakan penyebab sepinya pengunjung di Museum Bali.

Hingga tanggal 18 Mei pengunjung Museum Bali tercatat sebanyak 84 orang.

Jumlah 84 pengunjung tersebut didominasi oleh wisatawan lokal.

"Kalau wisatawan domestik (luar Bali) dan wisatawan mancanegara itu ada juga, tapi jarang sekali," ujarnya.

Selanjutnya, ia berharap kondisi bisa segera normal kembali.

Baca juga: Koleksi Museum Soenda Ketjil Akan Ditambah, Pengurus Bidik Peninggalan Mr I Gusti Ketut Pudja

Selain itu, ia menyampaikan, bahwa berkunjung ke Museum Bali juga aman karena Museum Bali menerapkan protokol kesehatan.

Di pintu masuk, petugas pengamanan akan mengecek suhu tubuh pengunjung.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved