Copa America 2021
Update Jadwal Copa America 2021: Ada Kolombia Vs Peru, Argentina Vs Paraguay
Update jadwal Copa America 2021, yang dimulai Senin 21 besok, ada Kolombia vs Peru dan Argentina vs Paraguay di laga ketiga.
TRIBUN-BALI.COM - Update jadwal Copa America 2021, yang dimulai Senin 21 besok, ada Kolombia vs Peru dan Argentina vs Paraguay di laga ketiga.
Duel-duel itu akan ditayangkan di Indosiar.
Pada Senin (21 Juni) pagi ada dua pertandingan yang disiarkan, yakni dari Grup B Copa America 2021.
Ada pertandingan Venezuela vs Ekuador yang tayang di Indosiar pada jam 04.00 WIB.
Kemudian pada pukul 07.00 WIB Live Streaming Indosiar kembali menyiarkan Copa America 2021 antara Kolombia vs Peru.
• Bali United Tampil Kurang Memuaskan di Tour de Java, Pelatih akan Segera Evaluasi Pemain
Di grup B Brasil, sang tuan rumah masih di puncak dengan 6 poin.
Kolombia menyusul dengan empat poin.
Neymar Jr dkk bisa semakin menjauh jika berhasil mengalahkan Kolombia pada laga ketiga Grup A Copa America 2021.
Laga Brasil vs Kolombia sendiri baru berlangsung pada Kamis (24 Juni 2021) pagi WIB mendatang.
Jelas keuntungan bagi Brasil karena Kolombia sendiri bermain dulu melawan Peru sebelum meladeni Neymar dkk.
Sementara di Grup A Argentina merajai klasemen.
• Hasil Lengkap & Klasemen Copa America 2021: Messi Tampil Apik, Argentina dan Brasil Ada di Puncak
Argentina akan melawan Paraguay di laga ketiga.
Jadwal siaran Copa America 2021 Argentina vs Paraguay adalah pada Selasa (22 Juni) jam 07.00 WIB.
Di laga terakhirnya, Argentina berhasil mengalahkan rival tertuanya Uruguay pada laga kedua Grup A Copa America 2021 Sabtu (19 Juni 2021) pagi WIB.
Hasil Argentina vs Uruguay adalah 1-0, dimana gol semata wayang dicetak oleh Guido Rodriguez pada menit ke-13.
• Pemain Persis Solo Delvin Rumbino Beri Respons Usai Dipukul Bek Bali United
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/lionel-messi-via-argentina-vs-kolombia.jpg)