Berita Gianyar

Proyek Taman Patung Kapten Dipta Gianyar Sudah Berjalan 6,8 Persen

Pemkab Gianyar terus menggenjot pembuatan taman patung Kapten Dipta yang berada di depan pintu masuk By Pass Dharma Giri Buruan Gianyar

Penulis: I Wayan Eri Gunarta | Editor: Irma Budiarti
Tribun Bali/I Wayan Eri Gunarta
 Bupati Gianyar, Made Mahayastra meninjau proyek taman patung Kapten Dipta, Kabupaten Gianyar, Bali, Minggu 13 September 2021. 

TRIBUN-BALI.COM, GIANYAR - Pemkab Gianyar, Bali terus menggenjot pembuatan taman patung Kapten Dipta yang berada di depan pintu masuk By Pass Dharma Giri Buruan, Kecamatan Blahbatuh atau di kawasan Stadion Dipta.

Dimana saat ini, proyek yang ditargetkan rampung 26 Desember 2021 ini, sudah berjalan 6,863 persen.

Pihak kontraktor menilai proyek akan selesai sesuai target.

Sebab dalam pelaksanaannya mereka menerapkan protokol kesehatan secara ketat dan juga tidak ada masalah terkait ketersediaan material. 

Berdasarkan catatan Tribun Bali, Senin 13 September 2021, patung Kapten Dipta memiliki tinggi 13,5 meter.

Baca juga: Taman Patung Kapten I Wayan Dipta Mulai Digarap Dengan Anggaran Rp 4,4 Miliar Lebih

Dimana taman patung tersebut akan berdiri di atas tanah yang di bawahnya terdapat parkiran bawah tanah.

Yang disiapkan untuk para suporter bola saat menyaksikan pertandingan di Stadion Dipta.

Pengerjaan berlangsung selama 150 hari, dengan kontraktor PT. Sida Dadi Prakanti.

Konsultan perencana PT. Tata Rencana Hijau.

Sebagai konsultan pengawas PT. Kencana Adhi Karma.

Sementara anggarannya sebesar Rp 4,4 miliar. 

Kepala Dinas Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Gianyar, Wayan Karya mengatakan.

Saat ini tahapan pengerjaan proyek sudah mencapai 6,8630 persen.

Dimana pekerjaan yang berlangsung saat ini adalah penataan sungai, pembesian kolam dan pedestal.

Dimana kata dia, ini bukan hanya proyek pendirian patung.

Baca juga: Progres Pembangunan RTH Bung Karno Buleleng, Patung Bung Karno Ditargetkan Dipasang September 2021

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved