Berita Badung

Disdikpora Badung Akui Masih Ada Sekolah Menerapkan Double Shift Saat PTM 100 Persen

Kadisdikpora Badung, I Gusti Made Dwipayana saat dikonfirmasi Rabu 12 Januari 2022 tak menampik perihal tersebut, meski secara umum pelaksanaan PTM

Penulis: I Komang Agus Aryanta | Editor: Wema Satya Dinata
dokumen
Beberapa siswa di Kabupaten Badung saat mengikuti PTM 

TRIBUN-BALI.COM, MANGUPURA -  Sekolah di Kabupaten Badung ternyata masih ada yang menerapkan Double Shift saat diberlakukannya Pembelajaran Tatap Muka (PTM) 100 persen.

Hal itu ditemukan saat Dinas Pendidikan Kepemudaan dan Olahraga (Disdikpora) melakukan evaluasi pembelajaran ke beberapa sekolah.

Diakui proses pembelajaran secara luring ini masih tergantung dari kondisi sekolah.

 Jika ruang kelas tidak memadai, maka sekolah akan menerapkan double shift.

Baca juga: Pria Paruh Baya Dibekuk Polisi Karena Jadi Pengepul Judi Togel Online di Badung

Kadisdikpora Badung, I Gusti Made Dwipayana saat dikonfirmasi Rabu 12 Januari 2022 tak menampik perihal tersebut, meski secara umum pelaksanaan PTM 100 persen berjalan lancar.

Namun setelah dilakukan evaluasi sejumlah sekolah masih menerapkan double shift.

"Sudah ada evaluasi, secara umum PTM 100 persen sudah berjalan.

Memang di lapangan penerapannya berbeda-beda tergantung kondisi sekolahnya, ada yang dibagi dua shift, ada yang keseluruhan, tergantung kondisi sekolah," katanya

Kendati demikian, pihaknya tetap berkoordinasi dengan Satgas Covid-19 Badung terkait pengawasan sekolah yang melaksanakan PTM 100 persen. Sehingga diharapkan tidak ada cluster penyebaran virus di tingkat sekolah

"Pada PTM kali ini, jika terdapat siswa yang dalam keadaan sakit diminta untuk tidak datang ke sekolah.

Sedangkan untuk siswa yang belum divaksinasi Covid-19 lantaran sakit atau memiliki riwayat kesehatan yang membutuhkan konsultasi dokter, termasuk diharapkan segera datang Faskes terdekat," sarannya.

Kendati PTM sudah berjalan, namun sampai saat ini pihaknya belum menerima keluhan orangtua siswa selama pelaksanaan PTM 100 persen berlangsung.

"Untuk orang tua siswa tidak ada keluhan, jadi pelaksanaan tetap akan kita evaluasi," imbuhnya.

Sementara Ketua Komisi IV DPRD Badung, Made Sumerta mengaku mendukung upaya eksekutif melaksanakan PTM di tingkat Sekolah Dasar (SD) maupun Sekolah Menengah Pertama (SMP) tanpa shift.

Baca juga: Warga Amankan Ular Piton Sepanjang 3 Meter di Selokan Jalan Dewi Sri Legian Badung

Tentunya pelaksanaan PTM tetap memperhatikan protokol kesehatan (Prokes) ketat.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1 dari 2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved