Info Populer
Hindari Penipuan Modus Undangan Pernikahan Digital, Kenali Ciri dan Cukup Ubah Pengaturan di HP
Dibalik tren undangan digital yang memberikan banyak kemudahan, terdapat pula peluang yang dimanfaatkan oleh oknum tak bertanggung jawab.
Penulis: Mei Yuniken | Editor: Sabrina Tio Dora Hutajulu
TRIBUN-BALI.COM – Belum lama ini, viral di sosial media modus penipuan baru dengan mengirim undangan pernikahan digital.
Semenjak pandemi Covid-19, undangan digital menjadi salah satu alternatif pilihan untuk menyebarkan undangan.
Selain alasan jarak, dengan undangan digital sangat membantu meminimalisir kemungkinan bertemu langsung dengan banyak orang.
Selain itu, juga menghemat biaya.
Sehingga tak perlu mengeluarkan ongkos untuk mencetak undangan.
Baca juga: Simak! 7 Cara Cegah Penipuan Undangan Palsu di Whatsapp Penyedot Saldo Rekening
Namun sekarang saat pandemi Covid-19 mulai mereda, seperti sudah menjadi tren, undangan digital digunakan terus oleh masyarakat.
Dibalik tren undangan digital yang memberikan banyak kemudahan, terdapat pula peluang yang dimanfaatkan oleh oknum tak bertanggung jawab.
Baru-baru ini muncul modus penipuan berkedok undangan pernikahan digital yang dikirimkan melalui WhatsApp.
Diketahui modus undangan pernikahan digital ini dapat menguras rekening milik korban.
Menjadi viral, modus baru penipuan ini menjadi perbincangan para netizen.
Tentu saja modus penipuan seperti ini membuat khawatir banyak orang.
Sejumlah warganet banyak yang membagikan ciri-ciri modus penipuan berkedok undangan pernikahan digital tersebut.
Salah satu ciri modus penipuan ini adalah mereka tidak menyebutkan identitas saat mengirimkan undangan pernikahan digital itu.
Baca juga: Kasus Penipuan Sumbangan Ogoh-Ogoh, Polda Bali : Kita Teruskan ke Polres Jajaran Untuk Antisipasi
Lalu, bagaimana cara yang bisa kita lakukan untuk menghindari modus penipuan berkedok undangan pernikahan digital?
Dilansir dari TRIBUNPALU.COM, inilah beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk menghindari serangan modus baru penipuan dalam bentuk undnagan digital:
1). Memperhatikan file yang disisipkan
Perlu diketahui bahwa undangan digital yang biasa kita terima adalah dalam bentuk web.
Tetapi untuk pelaku penipuan undangan digital ini, mereka menyertakan sisipan file dalam bentuk APK dengan nama Undangan Pernikahan Digital.
Jika file itu dibuka, diduga kuat itulah yang menyebabkan mereka dapat mencuri kode OTP untuk membobol rekening korban.
File dengan ekstensi APK adalah berkas paket aplikasi android yang biasa digunakan untuk mendistribusikan dan memasang software.
2). Pahami gaya bahasa pengirim
Seringkali penipu menyapa korban dengan menyamar menjadi orang yang dikenal atau berpura-pura menjadi teman.
Satu hal lagi yang bisa kita lakukan untuk menghindari penipuan ini adalah memahami gaya bahasa pelaku.
Tentu kita sudah mengenali bagiaman gaya bahasa orang yang sudah kita kenal.
Jika terlihat berbeda, sudah sepatutnya kita menaruh rasa curiga.
3). Ubah pengaturan HP
Selain dari kita sendiri, cara lain yang dapat dugunakan untuk mencagah penipuan ini adalah dnegan mengubah pengaturan di HP.
Ubah pengaturan izin aplikasi untuk android.
Segera lakukan pengubahan izin aplikasi melalui pengaturan HP.
Cara mengubah pengaturan izin aplikasi di HP android adalah sebagai berikut:
a. Buka setelan (setting) di HP
b. Klik tombol Aplikasi
c. Klik saja aplikasi yang ingin diubah.
d. Klik Izin, akan muncul beberapa pilihan untuk menolak atau mengizinkan aplikasi
e. Untuk mengubah setelan izin, klik setelan tersebut, lalu pilih Izinkan atau Jangan Izinkan.
Itulah beberapa cara yang dapat kita lakukan untuk mengindari penipuan modus baru ini.
Jadi, dihimbau untuk tetap hati-hati jika menerima pesan mencurigakan.
Seperti kiriman undangan pernikahan digital ini contohnya.
Apalagi jika pengirimnya adalah orang yang tidak kita kenal dan tidak masuk dalam kontak yang kita punya.
Jika begitu, langsung saja blokit nomor WhatsApp tersebut.
(*)
| Simulasi Angsuran KUR Syariah Pegadaian, Plafon Pinjaman hingga Rp10 Juta Bunga Cuma 3 Persen/Tahun |
|
|---|
| KUR Syariah Pegadaian, Pinjaman dengan Syarat Mudah, Kredit Rp10 Juta Cicilan Mulai Rp291.800 |
|
|---|
| Batas Pemadanan NIK-NPWP Resmi Diperpanjang, Catat Tanggal Terbaru dan Simak Caranya! |
|
|---|
| Inilah Orang Paling Kaya di Indonesia, Kekayaan Rp675,8 Triliun, Pernah Jadi Sopir Angkot |
|
|---|
| Cat Lovers Wajib Tahu, Berikut Mitos dan Fakta Soal Kucing Serta Penjelasannya |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.