Piala Asia 2023

Piala Asia U20 2023: TC Timnas Indonesia Hari Kedua, Minus 11 Pemain, Persija Masih Tahan Pemainnya

Pada TC Timnas Indonesia hari kedua pada Kamis 2 Feburari 2023 yang dipimpin Shin Tae-yong, Skuad Garuda Nusantara masih belum lengkap.

Editor: I Putu Juniadhy Eka Putra
Instagram/@pssi
Marselino Ferdinan (kanan) merayakan golnya bersama Saddil Ramdani (kiri) kala mengalahkan Filipina dengan skor 1-2 pada Piala AFF 2022 di Rizal Memorial Stadium Senin, 2 Januari 2023. Pada TC Timnas Indonesia hari kedua pada Kamis 2 Feburari 2023 yang dipimpin Shin Tae-yong, Skuad Garuda Nusantara masih belum lengkap. 

TRIBUN-BALI.COM - Jelang Piala Asia U20 AFC 2023, Timnas Indonesia U20 menggelar pemusatan latihan atau Training Center (TC) pada 1 Februari 2023 kemarin.

Pada TC Timnas Indonesia hari kedua pada Kamis 2 Feburari 2023 yang dipimpin Shin Tae-yong, Skuad Garuda Nusantara masih belum lengkap.

Pasalnya, pada TC Timnas Indonesia hari pertama hanya diikuti 19 pemain.

Hal tersebut pun terlihat dalam video yang diungga di Kanal YouTube PSSI TV pada Kamis 2 Februari 2023.

Dilansir dari BolaSport.com, dari 30 pemain yang dipanggil pelatih Korea Selatan, sebanyak 11  pemain belum tampak, terdiri dari 9 orang pemain Persija, Marselino Ferdinan dan Ronaldo Kwateh.

Pada hari kedua, 3 pemain Persija Jakarta telah hadir berdasarkan konfirmasi dari Nova Arianto.

Ketiganya adalah Barnabas Sobor, Achmad Maulana Syarif, dan Resa Aditya Nugraha.

"Baru tiga yang bergabung (TC timnas U-20 Indonesia)," ucap Nova Arianto saat dihubungi BolaSport.com, Kamis 2 Februari 2023.

"Barnabas, Achmad, dan Resa," tambahnya.

Baca juga: Update Kondisi Timnas U-20 Indonesia Usai TC Bergulir 2 Hari, Sejumlah Pemain Belum Gabung Latihan

Enam pemain Persija yakni Alfriyanto Nico Saputro, Cahya Supriadi, Doni Tri Pamungkas, Frengky Deaner Missa, Ginanjar Wahyu Ramadhani dan Muhammad Ferarri belum juga dilepas Persija.

Hal ini karena pelatih Persija, Thomas Doll merasa membutuhkan pemain tersebut dalam skuad intinya dalam mengarungi liga.

Sementara itu, Marselino Ferdinan baru saja direkrut dan berlatih bersama klub barunya di Belgia, KMSK Deinze.

Ronaldo Kwateh seperti dalam pemberitaan kabarnya masih mengurusi kepindahannya ke Liga Turki.

Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, sedang memantau para pemainnya bertanding dalam laga leg pertama semifinal Piala AFF 2022 di Stadion Gelora Bung Karno, Senayan, Jakarta, 6 Januari 2023. (MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM)

Pada Kamis 2 Februari 2023, tidak ada nama Ronaldo di skuat Madura United saat melawan Dewa United.

"Tentang Ronaldo (Kwateh, apakah ke Turki atau tidak), harus tanya ke pengurus (Madura United)," ucap Fabio Lefundes saat ditanya wartawan.

Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved