Timnas Indonesia
Bertolak ke Jakarta Untuk Ikut TC Timnas Indonesia, Begini Kata Pemain Muda Bali United Made Tito
Bertolak ke Jakarta untuk ikut TC Timnas Indonesia tadi pagi, begini kata pemain muda Bali United Made Tito, ungkap ingin beri yang terbaik.
Penulis: Putu Kartika Viktriani | Editor: Putu Kartika Viktriani
TRIBUN-BALI.COM - Pemain muda Bali United I Made Tito Wiratama dipanggil Timnas Indonesia untuk mengikuti Pemusatan Latihan atau TC jelang Piala Dunia U-20 2023.
Made Tito diketahui baru pertama kali mendapatkan panggilan dari Timnas Indonesia.
Ia pun mengungkap akan memberikan yang terbaik selama TC Timnas Indonesia.
“Ini pertama kalinya saya mendapat panggilan TC Timnas Indonesia." kata Tito seperti dikutip Tribun Bali dari situs resmi Bali United pada 20 Maret 2023.
"Tentu saya ingin memberikan yang terbaik dan berharap bisa menembus skuad utama di Piala Dunia U-20 nanti." ujarnya.
Made Tito pun berharap ia bisa memberikan yang terbaik bagi Timnas Indonesia.
"Semoga saya bisa memberikan yang terbaik bagi Indonesia,” ungkap Tito.
Total terdapat 24 kontestan yang akan tampil di ajang sepak bola bergengsi antardunia ini.
Indonesia sebagai tuan rumah berada di Pot 1 bersama Senegal, Amerika Serikat, Italia, Prancis, dan Uruguay.
Baca juga: Tekad Made Tito Kembali Bawa Kemenangan Untuk Bali United, Terpacu Lawan Laskar Sape Kerrab
Kemudian Pot 2 yaitu Brasil, Inggris, Korea Selatan, Ekuador, Selandia Baru, dan Kolombia.
Untuk Pot 3 yaitu Honduras, Jepang, Irak, Nigeria, Uzbekistan, dan Fiji.
Sementara Pot 4 yaitu Israel, Guatemala, Tunisia, Republik Dominika, Gambia, dan Slovakia.
Drawing Piala Dunia U-20 2023 ini akan dilaksanakan pada 31 Maret 2023 mendatang di Bali.
Tito pun ingin bisa tampil di ajang bergengsi yang mempertemukan 24 negara terbaik kategori U-20 tersebut.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.