Bali United

Nyanyian ‘Teco Out’ Kembali Menggema di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar

sejumlah suporter yang hadir di tribun timur Stadion Kapten Dipta terdengar menyanyikan dan menyuarakan agar Pelatih Bali United Teco diganti

Tribun Bali/Wayan Diky Setiawan
Laga Bali United vs PSS Sleman di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar, Bali dalam Liga 1 2023-2024 pada 1 Juli 2023 - Nyanyian ‘Teco Out’ Kembali Menggema di Stadion Kapten I Wayan Dipta Gianyar 

TRIBUN-BALI.COM, GIANYAR - NYANYIAN "Teco Out" kembali menggema setelah Bali United menelan kekalahan dari PSS Sleman 0-1 pada laga pembuka Liga 1 Indonesia 2023/2024 di Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar.

Usai hasil laga yang mengecewakan itu, sejumlah suporter yang hadir di tribun timur Stadion Kapten Dipta terdengar menyanyikan dan menyuarakan agar Pelatih Bali United Stefano Cugurra “Teco” diganti dari kursi pelatih kepala.

Tak hanya di dunia nyata, di dunia maya pun santer terdengar suara-suara Teco Out.

Akun-akun media sosial dari komunitas suporter dan Bali United diramaikan tagar #TecoOut.

Baca juga: Suporter Boikot Bali United, Stadion Dipta Gianyar Sepi, Coach Teco Berharap Ada Solusi

Sebagian besar pendukung dan pencinta Bali United menilai Teco sudah layak digantikan sebagai pelatih setelah kekalahan dari PSS Sleman.

Mereka menganggap permainan Serdadu Tridatu sudah tidak bisa berkembang di bawah asuhan Teco, karena taktiknya yang monoton dan sudah terbaca lawan-lawan di Liga 1.

“Yang saya lihat dari laga melawan PSS Sleman, permainan Bali United tak ada yang berubah. Permainan sudah dibaca semua lawan, passing ke sayap, umpan crossing,” ujar Ida Bagus Wisnu Wardana, salah satu fans yang juga pemerhati sepak bola di Bali, Minggu 2 Juli 2023.

Coach Teco meminta maaf kepada suporter atas kekalahan timnya. Namun tak menanggapi tentang tuntutan untuk “out”.

"Kami harus minta maaf kepada suporter yang datang ke stadion. Kami harus terima kekalahan ini. Ke depan Liga 1 masih banyak pertandingan, kami harus perbaiki tim,” kata Teco.

Dalam laga ini, Teco juga mendapat kartu kuning di menit-menit akhir babak kedua.

Ia masuk melewati garis lapangan sehingga mengganggu pergerakan striker PSS Sleman saat mengejar bola bersama kiper Bali United Adilson Maringa.

Sebelumnya, saat Bali United ditahan imbang 1-1 oleh PSM Makassar di Stadion Dipta pada laga kualifikasi Liga Champions Asia, 6 Juni 2023, sebagian suporter yang hadir juga menyuarakan desakan Teco Out.

Suporter tidak puas dengan performa Bali United, yang tidak menunjukkan progres peningkatan dari musim lalu.

Teco diminta angkat kaki dari posisi kepelatihan Bali United.

Saat itu Teco memaklumi ketidakpuasan suporter.

Sumber: Tribun Bali
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved