Kunci Jawaban
Kunci Jawaban IPAS Kelas 6 Halaman 46 Kurikulum Merdeka, Mari Refleksikan: Persiapan Proklamasi
Inilah kunci jawaban IPAS Kelas 6 halaman 46 Kurikulum Merdeka, kegiatan siswa Mari Refleksikan: mempersiapkan proklamasi.
Berani, rela berkorban, pantang menyerah, dan sebagainya.
4. Apakah menurut kalian kemerdekaan Indonesia perlu dipertahankan? Mengapa?
Jawaban:
Iya, karena untuk mencapai kemerdekaan perlu perjuangan yang tidak mudah, Indonesia merupakan negara yang kaya sumber daya alam sehingga sangat disayangkan apabila diambil alih bangsa lain, dan sebagainya.
5. Apa upaya yang bisa kalian lakukan untuk mempertahankan kemerdekaan Indonesia?
Jawaban:
Siap sedia membela tanah air, menjaga keutuhan bangsa dan negara dari ancaman atau gangguan baik datang dari dalam atau luar, menolak campur tangan atau intervensi asing, memperkuat sistem pertahanan dan keamanan rakyat, melestarikan budaya bangsa yang beragam, serta perlu meneladani para pejuang yang telah berjuang memproklamasikan dan mempertahankan kemerdekaan.
Baca juga: Kunci Jawaban IPAS Kelas 5 Halaman 209 210, Kurikulum Merdeka: Mari Refleksikan
Cara Mempertahankan Kemerdekaan
Kemerdekaan Republik Indonesia tidak diperoleh secara sukarela atau pemberian bangsa lain, melainkan hasil dari perjuangan dan perlawanan terhadap para penjajah.
Berikut hal yang perlu dilakukan untuk mempertahankan kemerdekaan.
1. Menumbuhkan rasa cinta kasih sebagai bangsa Indonesia, di antaranya dengan cara berikut.
a. Mengenal Indonesia dengan melakukan kunjungan ke berbagai wilayah di Indonesia.
b. Mempelajari sejarah bangsa dan mengambil berbagai hikmah yang ada di dalamnya.
c. Mempelajari dan melestarikan berbagai budaya dan kesenian bangsa sendiri.
d. Membeli dan mencintai produk-produk dalam negeri.

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.