Hari Raya Imlek
Antusias Pengunjung Tonton Pertunjukan Barongsai di Discovery Shopping Mall
Discovery Shopping Mall Kuta mengadakan pertunjukan barongsai untuk menghibur para pengunjung
Penulis: Firizqi Irwan | Editor: Irma Budiarti
Laporan Wartawan Tribun Bali, Ahmad Firizqi Irwan
TRIBUN-BALI.COM, MANGUPURA - Dalam rangka menyambut perayaan Imlek 2019, Discovery Shopping Mall Kuta mengadakan pertunjukan barongsai untuk menghibur para pengunjung, Selasa (5/2/2019).
Kinoto Wirahadi Kusuma selaku penyelenggara pertunjukan barongsai mengatakan, kegiatan ini untuk menghormati etnis Tionghoa.
"Setiap tahun kami mengadakan kegiatan ini untuk menghormati tahun baru bagi warga Tionghoa," jelasnya.
Baca: DPP Peradah Bali: Porsi Pembangunan SDM Pemuda Bali di Desa Masih Minim
Baca: Kunjungan Wisatawan China Menurun, Penyedia Jasa Water Sport Lirik Pasar India
Kegiatan ini juga untuk menghibur para pengunjung yang datang ke Discovery Shopping Mall.
"Pertunjukan ini tentunya untuk menghibur para pengunjung. Para pengunjung terlihat antusias apalagi banyak yang membawa anak-anak mereka ke sini," tambahnya.
Baca: Di Balik Fenomena Prostitusi Online, Hotman Paris Ungkap Sebagai Upaya Melancarkan Bisnis & Proyek
Baca: Waspada, Ternyata Flu Dapat Meningkatkan Kemungkinan Terkena Stroke
Salah satu pengunjung, Ratna, yang ditemui Tribun Bali mengaku sangat senang dan menikmati pertunjukan barongsai yang ditampilkan.
"Saya merasa ini adalah momen yang sangat spesial. Pertunjukan barongsai ini menjadi hiburan dan juga untuk melestarikan tradisi Tionghoa," ujar Ratna.
Baca: Waspada, Ternyata Flu Dapat Meningkatkan Kemungkinan Terkena Stroke
Baca: Ramalan Zodiak Rabu, 6 Februari 2019: Capricorn Mulai Panik, Leo Bingung
Sementara itu, pengunjung lainnya Caca, mengatakan sangat terhibur.
Menurutnya, kegiatan ini menambah meriah suasana di Discovery Shopping Mall Kuta sore itu.
"Bagus sih, ramai jadinya dengan adanya pertunjukan ini, juga untuk melestarikan budaya Chinese, pastinya terhibur," ujarnya.(*)
