Cara Mengatasi Benjolan
Tak Banyak Diketahui, Benjolan di Ketiak Terasa Nyeri Saat Haid Bisa Jadi Tanda Kanker Payudara
Hendaknya perempuan mewaspadai benjolan ini karena bisa saja pertanda adanya penyakit kanker payudara.
TRIBUN-BALI.COM - Para perempuan yang merasakan nyeri di sekitar payudara saat haid adalah hal biasa.
Namun perlu diwaspadai bila nyeri tersebut berpusat di benjolan sekitar payudara terutama benjolan di ketiak.
Hendaknya perempuan mewaspadai benjolan ini karena bisa saja pertanda adanya penyakit kanker payudara.
Apalagi bila terjadi saat periode mentruasi.
Ketua Bidang Pelayanan Sosial Yayasan Kanker Indonesia, Dr Sonar Soni Panigoro mengatakan hal ini perlu menjadi perhatian.
Baca juga: Waspadai Benjolan di Sekitar Ketiak, Bisa Jadi Tanda Kanker Payudara, Perhatikan 8 Cirinya
Apa Kata Ahli?
Seorang perempuan biasaya mengalami datang bulan atau haid dalam rentang waktu 3-7 hari dan setiap perempuan memiliki keluhan yang berbeda-beda.
Gejala yang biasa dialami wanita saat haid adalah seperti nyeri pada pinggul sebelum dan saat haid terjadi, nyeri di perut, kembung, mood swing (mudah marah), sakit kepala, kelelahan, mengidam makanan, dan juga bisa terjadi nyeri pada dada atau payudara.
Namun pada kasus tertentu ada juga perempuan yang mengalami gejala lain saat haid, salah satunya nyeri dan benjolan pada ketiak, yang bisa hilang ataupun timbul saat haid.
Apa yang terjadi?
Perihal risiko kanker payudara karena benjolan yang muncul di ketiak setiap kali haid, rupanya memiliki penjelasan yang jarang diketahui masyarakat awam.
Sonar dalam persoalan ini menjelaskan, bahwa sebenarnya payudara manusia tidak hanya memiliki satu pasang payudara.
Seperti yang umumnya kita ketahui hanya di bagian dada, tetapi ternyata manusia sebelum lahir memiliki 6 pasang payudara, yang berada di garis payudara.
Baca juga: Gejala, Penyebab Dan Cara Mengatasi Benjolan di Ketiak, Perhatikan Ukurannya
Untuk diketahui, garis payudara itu adalah kelenjar payudara yang ada dari ketiak sampai selangkangan.
"Payudara pada manusia itu ada enam pasang, jadi jumlahnya ada 12.
