Corona di Bali

Badung Mulai Kurangi Tempat Isoter, Kini Hanya Sediakan 4 Tempat

Beberapa hotel yang digunakan untuk tempat isolasi terpusat (Isoter) di Kabupaten Badung kini sudah tidak digunakan untuk tempat Isoter.

Istimewa
Situasi Hotel Made Bali yang sebelumnya digunakan tempat isoter warga di Badung 

Dari data Satgas Covid-19 Kabupaten Badung, tecatat per Rabu 29 September 2021 warga yang diisoter sebanyak 103, artinya ada sisa bed sebanyak 177 bed dari 280 bed yang disediakan. 

Dengan rincian Bakung Beach kapasitas 150 orang berisi 20, Wisma Bima I kapasitas 46 berisi 29 orang, Wisma Bima II kapasitas 50 berisi 41 dan untuk Balai Diklat Gulingan yang kapasitasnya 34 orang kini berisi 13 orang.

"Jadi kita laksanakan sudah minggu lalu Bakung Sari yang dulunya sepi kita stop. Termasuk sebelumnya ada yang disediakan provinsi kita stop. Begitu juga hotel made kita stop juga setelah kosong," bebernya.

Disinggung hotel Made Bali yang sebelumnya digunakan khusus Isoter para Tenaga Kesehatan (Nakes), Gunarta pun tidak mempermasalahkannya.

Untuk saat ini jika ada tenaga kesehatan yang positif covid-19 akan dilakukan Isoter di 4 tempat yang saat ini disediakan.

"Tidak masalah, jadi kita gunakan 4 tempat isoter ini, sehingga jika ada warga atau Nakes pun akan kita lakukan Isoter di sana," tambahnya. (*)

Sumber: Tribun Bali
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved