Berita Denpasar
Airlangga Hartarto Borong Sayur hingga Buah di Pasar Phula Kerti Denpasar, Sari dan Arini Girang
Airlangga Hartarto berkunjung ke Pasar Phula Kerti, Dauh Puri Klod Denpasar, Bali, Sabtu 18 Desember 2021.
Penulis: Putu Supartika | Editor: Putu Dewi Adi Damayanthi
Laporan Wartawan Tribun Bali, I Putu Supartika
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR- Menteri Koordinator (Menko) Bidang Perekonomian Republik Indonesia, Airlangga Hartarto berkunjung ke Pasar Phula Kerti, Dauh Puri Klod Denpasar, Bali, Sabtu 18 Desember 2021.
Kunjungan Airlangga tersebut seperti membawa berkah bagi pedagang di sana.
Pasalnya ia memborong buah, sayur, hingga lauk dari pedagang yang berjualan di sana.
Penjual bumbu dapur, Nyoman Arini menghampiri Airlangga yang akan lewat di depan los tempatnya berjualan.
Baca juga: Gelar Pelantikan dan Rakorda, KPPG Komitmen Sukseskan Airlangga Hartarto dan Golkar di Pemilu 2024
“Om Swastiastu Pak Menteri, mari mampir ke tempat saya,” kata Arini mengarahkan Airlangga.
Airlangga pun mengikuti Nyoman Arini dan segera menunjukkan barang jualannya.
Di sana Airlangga kemudian membeli 1 kg lemon lokal Bali dari Kintamani.
“Harga lemonnya satu kilo Rp 15 ribu, tapi saya dikasi uang Rp 100 ribu dan kembaliannya dikasi saya,” tutur Arini sumringah.
Bahkan ia memuju-muji Airlangga setelah berbelanja di tempatnya.
“Bagus ini Pak Menterinya ya, langsung terjun ke pasar-pasar menemui pedagang. Dan mau belanja lagi,” katanya.
Arini mengatakan, saat ini minyak mengalami kenaikan yang awalnya Rp 13 ribu kini menjadi Rp 18 ribu per liter.
“Tapi karena saya masih ada stok, makanya saya bisa jual Rp 16 ribu. Kalau yang lain sudah Rp 18 ribu,” katanya.
Selain itu, harga cabai juga mengalami kenaikan, dari Rp 30 ribu kini sudah menjadi Rp 80 ribu.
Sementara untuk harga tomat masih stabil yakni Rp 5 ribu per kilogram.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/airlangga-hartarto-mengunjungi-pasar-phula-kerti-denpasar.jpg)