advetorial
PROTOKOL Kesehatan dan VAKSINASI Meningkat : Aman Beraktivitas di Era New Normal
Kolaborasi antara pemerintah dan masyarakat, yang terus diupayakan untuk menghadapi Covid-19.Terus meningkat.
Dalam melaksanakan protokol kesehatan di ruang publik sudah cukup baik.
Pada frekuensi upaya masyarakat menggunakan masker, dan menggunakan fasilitas mencuci tangan di ruang publik, sudah mencapai lebih dari 90 persen.
Kemudian, upaya lainnya seperti menjaga jarak minimal 1 meter.
Menghindari kerumunan, menghindari menyentuh bagian wajah sebelum mencuci tangan.
Serta menghindari kontak erat dengan orang yang sakit, sudah mencapai 81,8 persen.
Baca juga: CATAT! Penonton PKB Bali 2022 WAJIB Sudah Vaksin Covid-19 Booster
Selanjutnya, Siti Nadia Tarmidzi, selaku Juru Bicara Covid-19 dari Kementerian Kesehatan, menyebutkan bahwa hingga 2 Maret 2022.
Laju percepatan vaksinasi Covid-19, kepada masyarakat Indonesia terus meningkat.
Sebanyak 190.979.676 (91,70 persen) penduduk Indonesia sudah diberikan vaksin pertama.
Selanjutnya untuk vaksinasi dosis kedua sudah diberikan kepada 144.565.875 (69,41 persen) penduduk.
Sementara itu, untuk vaksinasi dosis ketiga (booster).
Sudah diberikan kepada 10.249.634 (4,92 persen) penduduk Indonesia.
Pemerintah saat ini sudah mulai menyiapkan perubahan skenario dari pandemi Covid-19, menuju endemi.
Kemenkes menyatakan bahwa percepatan tingkat vaksinasi, serta perluasan protokol kesehatan, akan mempercepat proses menuju endemi.
