Hotel di Bali

Hotel di Bali Dekat Gunung Batur, Menikmati Matahari Terbit dengan Glamping Hanya Rp 230 Ribuan

Hotel di Bali Dekat Gunung Batur, Menikmati Matahari Terbit dengan Glamping Hanya Rp 230 Ribuan

Editor: Fenty Lilian Ariani
capture Agoda.com
Hotel di Bali Dekat Gunung Batur, Suasana Matahari Terbit di Bali Sunrise Camp dan Homestay 

TRIBUN-BALI.COM – Hotel di Bali dekat Kintamani banyak menawarkan harga dengan fasilitas yang lengkap hingga arsitektur bangunan yang kekinian.

Kintamani memiliki objek wisata yang tak kalah menariknya dengan Kawasan Kuta, Seminyak, Legian dan Ubud.

Bali merupakan tujuan wisata favorit bagi para wisatawan, baik wisatawan lokal maupun mancanegara.

Tak lupa, terdapat banyak jenis penginapan di Bali, mulai dari hotel, vila, homestay, serta yang terbaru yaitu glamping.

Tribunners mungkin bertanya-tanya apa itu glamping ?

Glamping merupakan singkatan dari glamorous camping yang memiliki arti akomodasi berkemah yang mewah.

Bagi tribunners yang berencana akan menginap di Kintamani dengan mencoba Glamping, bisa langsung mencoba di Bali Sunrise Camp dan Homestay.

Bali Sunrise Camp dan Homestay berlokasi di Jalan Raya Caldera Batur, Songan B, Kecamatan Kintamani, Kabupaten Bangli, Bali.

 
Untuk tribunners yang ingin menikmati matahari terbit Bali Sunrise Camp dan Homestay adalah pilihan yang tepat untukmu.

 
Harga dan Fasilitas di Bali Sunrise Camp dan Homestay

Bali Sunrise Camp dan Homestay berlokasi di salah satu titik matahari terbit di Caldera Batur.

Tribunners dapat langsung keluar dari tenda glamping untuk menyaksikan matahari terbit lho.

Dikutip Tribun Bali dari tiket.com, Selasa, 30 Agustus 2022, Bali Sunrise Camp dan Homestay memberikan harga terbaik sebesar Rp 230 Ribuan.

 
Dengan harga tersebut tribunners akan mendapatkan luas tenda 5 m2 dengan kamar mandi bersama di luar ya tribunners.

Halaman 1/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

Berita Populer

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved