Pacar Tolak Gugurkan Kandungan, Mahasiswa UNS Nekat Habisi Nyawa Sang Pacar
Pacar Tolak Gugurkan Kandungan, Mahasiswa UNS Nekat Habisi Nyawa Sang Pacar
TRIBUN-BALI.COM - Pembunuhan sadis menyeret seorang mahasiswa Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS).
Mahasiswa tersebut berinisial ERW (24) dan tetangga AA (37), sementara korban berinisial RN.
Motif pembunuhan karena korban menolak menggugurkan kandungannya.
Korban pun rutin memeriksa kandungan bahkan mengonsumsi vitamin.
Baca juga: Pekan Depan, Kasus Pembunuhan Ibu Hamil oleh Suami di Buleleng Akan Dilimpahkan ke JPU
Mayat perempuan dalam kondisi hamil tanpa busana ditemukan di Pantai Ngrawe, Kapanewon Tanjungsari, Gunungkidul, DI Yogyakarta pada Selasa (15/11/2022) pagi.
Korban diketahui berinisial RN (25), warga Purworejo, Jawa Tengah.
RN ternyata tewas dibunuh oleh kekasihnya ERW (24) dan tetangga ERW berinisial AA (37).
Kedua pelaku merupakan warga Sukoharjo, Jawa Tengah.
Baca juga: BREAKING NEWS: Kasus Pembunuhan Istri Hamil oleh Suami di Buleleng, Putu Ardika Peragakan 19 Adegan
Mengutip Tribun Jogja, RN dan ERW saling mengenal sejak 2019 saat keduanya magang.
Korban dan pelaku sama-sama berkuliah di Universitas Negeri Sebelas Maret (UNS).
Dari hubungan yang kian dekat tersebut, RN mengandung anak ERW.
ERW ternyata tidak menginginkan calon anaknya tersebut.
Ia lalu meminta korban untuk menggugurkan kandungan.
Namun permintaan pelaku ditolak oleh korban.
"Korban (RN) sangat mencintai kandungannya. Pelaku (ERW) beberapa kali ingin menguggurkan, tetapi korban tidak mau," kata Kepala Satuan Reserse Kriminal Polres Gunungkidul, AKP Mahardian Dewo Negoro, di Mapolres Gunungkidul, pada Kamis (17/11/2022), mengutip Kompas.com.
