Piala Dunia 2022 Qatar
Prediksi dan Link Live Streaming Piala Dunia 2022, Kroasia vs Belgia, Duel Tim Inkonsisten
Pada hari ini Kamis, 1 Desember 2022, kita akan disajikan laga big match, Kroasia vs Belgia pukul 23.00 WITA. Simak prediksinya.
Penulis: Muhammad Raka Bagus Wibisono Suherman | Editor: Muhammad Raka Bagus Wibisono Suherman
TRIBUN-BALI.COM – Pada matchday ketiga atau laga terakhir fase Grup F Piala Dunia 2022 Qatar, kita akan dihadirkan sebuah big match antara Kroasia vs Belgia.
Artikel ini akan membahas seputar Prediksi Skor, Prediksi Line-up, Head to Head, dan Link Live Streaming pertandingan Kroasia vs Belgia.
Laga antara Kroasia vs Belgia akan berlangsung hari ini Kamis, 1 Desember 2022 di Stadion Ahmad bin Ali pada sekitar pukul 23.00 WITA.
Laga big match kali ini diprediksi akan berlangsung cukup seru dan kemungkinan Belgia diawal akan bermain lebih agresif.
Baca juga: Lionel Messi Beri Tanda Argentina Melenggang Jadi Juara Piala Dunia 2022? Sinyal Kian Jelas
Pasalnya, saat ini ia berada di posisi ketiga di klasemen Grup F Piala Dunia 2022 Qatar dengan raihan 3 poin.
Pada laga kedua, Belgia secara mengejutkan kalah dari Maroko dengan skor meyakinkan 2-0.
Gol-gol dari Maroko, masing-masing dicetak oleh Roman Saiss di menit ke 73 dan 90+2.
Jadi, kemungkinan Belgia akan mencoba mengincar gol cepat dan mungkin setelah itu akan bermain sedikit lebih bertahan.
Sedangkan di kubu Kroasia, mereka juga pasti akan mengincar kemenangan, namun mereka akan lebih santai.
Karena saat ini mereka sementara menduduki puncak klasemen Grup F dengan meraih 4 poin dari dua laga terakhir.
Baca juga: Sinyal Argentina Jadi Juara Piala Dunia 2022, Lionel Messi Jadi Sorotan
Selain itu, mereka juga sudah menang secara selisih gol. Dalam dua pertandingan, Kroasia telah mengoleksi 4 gol dan 1 kebobolan.
Jadi, apabila pertandingan nanti berakhir dengan seri, itu tidak masalah bagi Kroasia karena mereka sudah pasti lolos.
Tapi, apabila Kroasia tidak ingin bertemu Spanyol di 16 besar, mereka harus bisa menjadi juara di Grup F.
Sebenarnya, pertandingan Kroasia vs Belgia ini adalah laga antara dua tim yang sedang inkonsisten dalam dua laga terakhir.