Berita Karangasem
Penyengker Rumah dan Tembok Dapur Warga di Karangasem Bali Jebol Tergerus Air Hujan
Penyengker rumah dan tembok dapur warga di Karangasem, Bali, jebol tergerus air hujan.
Penulis: Saiful Rohim | Editor: Putu Kartika Viktriani
AMLAPURA, TRIBUN-BALI.COM -Hujan deras disertai angin kencang yang terjadi beberapa hari terakhir mengakibatkan penyengker rumah dan tembok dapur warga jebol, Sabtu 1 April 2023 sore.
Lokasi kejadiannya di Banjar Manik Aji dan Panek, Desa Ban, Kecamatan Kubu, Karangasem, Bali.
Tidak ada korban jiwa maupun luka dalam kejadian ini.
Hanya kerugian materi.
Kabid Kedaruratan serta Logistik, BPBD Karangasem, Putu Eka Putu Tirtana, mengatakan, penyengker rumah yang jebol milik Gede Suardana warga Banjar Panek.
Sedangkan tembok dapur jebol milik Nengah Tiru warga Banjar Manik Aji.
Kerugian diperkirakan capai 10 juta lantaran beberapa tembok penyengker dan dapur rusak
"Kejadiannya sore hari. Yang termbok rumah jebol belum di assesment lantaran ada kegiatan di Besakih. Tapi tak ada korban dan luka," ungkap Eka, Minggu 2 April 2023.
Pada Minggu 2 April 2023 dini hari, kata Eka Tirtana, pohon tumbang menimpa atap rumah Gede Bawanya warga Banjar Dinas Abang Kelod, Desa / Kecamatan Abang.
Baca juga: Kasus HIV/AIDS di Karangasem Meningkat, 38 Balita Terjangkit, Tahun 2022 Ada 898 Kasus
Untungnya tak ada korban jiwa dalam peristiwa ini.
Hanya saja bagian atap rumah alami kerusakan dan mengalami kerugian materi.
Untuk penyebabnya dikarenakan hujan deras.
Pihaknya meminta masyarakat Kabupaten Karangasem agar selalu waspada terhadap pohon tumbang dan tanah longsor.
Menjauhi pohon besar yang sudah tua serta rapuh.
Mengingat cuaca di Kabupaten Karangasem sejak beberapa hari terakhir cukup ekstrem.
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/Penyengker-rumah-dan-tembok-dapur-warga-di-Karangasem-Bali-jebol.jpg)