Berita Denpasar
Polresta Denpasar Kirim SPDP Kasus Penyegelan Kantor LABHI Bali ke Kejari Denpasar
Polresta Denpasar Kirim SPDP Kasus Penyegelan Kantor LABHI Bali ke Kejari Denpasar
TRIBUN-BALI.COM - Polresta Denpasar telah mengirimkan Surat Pemberitahuan Dimulainya Penyidikan (SPDP) kepada pihak Kejaksaan Negeri (Kejari) Denpasar terkait kasus dugaan penyegelan Kantor LABHI Bali.
Kantor LABHI Bali diketahui terletak di Jalan Badak Agung Utara, Blok C, Renon, Denpasar.
"Upaya penyidik menindaklanjuti dan mengidentifikasi fakta-fakta yang terkait dengan laporan tersebut," kata Kasi Humas AKP I Ketut Sukadi, Sabtu (26/8/23) kepada awak media.
Dia menambahkan, pelapor Made Ariel Suardana dan istrinya juga telah diperiksa kembali pada Jumat 25 Agustus 2023.
Baca juga: Polresta Denpasar Tegaskan Ada Unsur Pidana, Ariel Suardana Beri Pujian pada Kapolda Bali
Rencananya pada Sabtu (26/8/23) hari ini, penyidik akan melanjutkan pemeriksaan keterangan dari lima orang saksi yang terkait dengan peristiwa tersebut.
Polresta Denpasar juga akan memeriksa oknum notaris yang terlibat dalam penerbitan akta kuasa atas tanah tersebut.
"Kami berupaya mengungkap kebenaran dibalik laporan tersebut, dengan melakukan serangkaian tindakan agar kasus ini dapat diselesaikan," terangnya.
Baca juga: Anak Disel Astawa Meninggal Pasca Terlibat Lakalantas, Ini Penjelasan Polresta Denpasar
Dalam kasus ini yang menjadi terlapor adalah ANMWN, I, GAAP, dan KJA dengan laporan polisi nomor: LP/B/120/VIII/2023/SPKT/SAT.RESKRIM/POLRESTA DPS/BALI, Tanggal 22 Agustus 2023.
Terpisah, Kasi Pidum Kejari Denpasar Nyoman Bela Putra Atmaja membenarkan sudah menerima SPDP dari penyidik Polresta Denpasar.
"Kejaksaan sudah menerima SPDP dan untuk disposisi jaksa yang menangani masih belum kami tentukan," ungkapnya singkat.(*)
| CEGAH Kebocoran, PDAM Pasang 6 DMA di Denbar, Hibah dari Korsel sebagai Pilot Project K-Water |
|
|---|
| JAJAKI Kerjasama Pelabuhan & Logistik, Pemkot Teken MOU Kerjasama Sister City dengan Kota Darwin |
|
|---|
| 300 Ton Per Hari Sampah TPA Suwung Bakal Diambil untuk PSEL |
|
|---|
| Pilot Project K-Water Hibah dari Korea Selatan, PDAM Pasang 6 DMA di Denbar untuk Cegah Kebocoran |
|
|---|
| Pemkot Denpasar Bali Jajaki Kerja Sama Bidang Pelabuhan dan Logistik dengan Kota Darwin |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.