Erupsi Gunung Lewotobi
SILAHKAN SCAN QRIS: Pemprov Bali Buka Donasi Untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
SILAHKAN SCAN QRIS: Pemprov Bali Buka Donasi Untuk Korban Erupsi Gunung Lewotobi Laki-Laki
Penulis: Ni Luh Putu Wahyuni Sari | Editor: Aloisius H Manggol
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR – Pemerintah Provinsi Bali melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali, lakukan penggalangan donasi untuk membantu masyarakat yang menjadi korban bencana alam erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur.
Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Bali, Made Rentin mengatakan bagi warga masyarakat yang akan memberi bantuan kemanusiaan kepada korban bencana erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki di Kecamatan Wulanggitang, Kabupaten Flores Timur, Nusa Tenggara Timur, Pemerintah Provinsi Bali melalui Badan Penanggulangan Bencana Daerah Provinsi Bali memfasilitasi pengumpulan dan penyampaian donasi/sumbangan tersebut.
Baca juga: Diiming-imingi iPhone 15, Gede Rampas Keperawanan Wayan dan Kadek di Gianyar
“Untuk efektif dan efisiennya pengumpulan dan pengiriman bantuan kemanusiaan, donasi/sumbangan disampaikan dalam bentuk uang, ditransfer ke rekening BALI PEDULI BENCANA, Bank Pembangunan Daerah (BPD) Bali dengan Nomor Rekening 0100105016791. Donasi/sumbangan uang dimaksud dapat ditransfer mulai hari Rabu tanggal 13 Nopember 2024 dan paling lambat hari Sabtu tanggal 30 Nopember 2024,” tulis Rentin dalam rilis.
Baca juga: HEBOH Ulah Pati Hingga Tinggal Tulang di Kuta Selatan, Petunjuk Pemangku Jadi Patokan
Sementara untuk Bupati/Walikota se-Bali, Pimpinan Instansi Vertikal, Kepala Perangkat Daerah Provinsi Bali, dan Pimpinan BUMN, BUMD, Perusahaan Swasta di Provinsi Bali, agar mengkoordinir pengumpulan donasi atau sumbangan uang pada instansinya masing-masing dan ditransfer secara kolektif atas nama lembaga atau instansi.
“Jika sudah melakukan transfer agar menyampaikan konfirmasi kepada BPBD Provinsi Bali, melalui narahubung Ni Luh Made Vissca Anggraini Nomor HP. 081239759469 atau Ni Wayan Supriyanti Nomor HP. 081999655541,” imbuhnya.
Rentin mengatakan sumbangan dikhususkan berupa uang tunai sebab pengiriman donasi dalam bentuk barang alami kendala di pengiriman.
“Kita kesulitan kalau sumbangan dalam bentuk barang, terkait pengiriman dan aksesibilitas. Hasil komunikasi dengan BPBD NTT, disarankan untuk donasi dalam bentuk uang sehingga lebih fleksibel dalam pembelian peralatan yang darurat dan kebutuhan mendesak lainnya. Bantuan logistik, peralatan dan makanan siap saji serta kebutuhan dasar, sudah lengkap disupport oleh BNPB dan donatur lainnya,” tutupnya.
| Penerbangan Bandara Ngurah Rai Kembali Normal, Pasca Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki |
|
|---|
| Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Bali Kembali Normal Pasca Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi |
|
|---|
| Bandara Ngurah Rai Bali Terdampak Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki, 28 Penerbangan Dibatalkan |
|
|---|
| BATAL 24 Penerbangan Asing & 4 Domestik di Bandara Ngurah Rai, Erupsi Gunung Lewotobi Laki-laki |
|
|---|
| Tingkatkan Pengamanan, Puluhan Penerbangan di Bandara Ngurah Rai Terdampak Erupsi Lewotobi |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.