Berita Denpasar

Buntut Keributan Taksi Online Vs Lokal, Dishub Denpasar Akan Tertibkan Parkir Bersama Desa Adat

Dinas Perhubungan (Dishub) Denpasar akan turun melakukan penertiban parkir pinggir jalan protokol di kawasan Pantai Matahari Terbit

TRIBUN BALI/ I PUTU SUPARTIKA
Kepala Dinas Perhubungan Kota Denpasar, Ketut Sriawan 

Buntut Keributan Taksi Online Vs Lokal, Dishub Denpasar Akan Tertibkan Parkir Bersama Desa Adat

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Dinas Perhubungan (Dishub) Denpasar akan turun melakukan penertiban parkir pinggir jalan protokol di kawasan Pantai Matahari Terbit, Sanur, Denpasar, Bali.

Dishub akan turun bersama Desa Adat dan Polsek Densel serta unsur terkait pada Senin, 16 Desember 2024.

Hal itu diungkapkan oleh Kadishub Denpasar, I Ketut Sriawan saat dihubungi, Minggu 15 Desember 2024.

Baca juga: Target Pendapatan Pajak Daerah Denpasar Tahun 2025 Rp 1,5 Triliun

Penertiban ini juga merupakan buntut dari keributan taksi online vs taksi lokal di Pantai Matahari terbit yang viral di medsos.

Selain itu, juga untuk mengatasi kemacetan di kawasan tersebut yang kerap terjadi.

"Kami Dishub Kota bersama desa adat dan Polsek Densel dan instansi terkait lainnya besok akan menindak lanjut penertiban parkirnya," katanya.

Baca juga: BPBD Bali Rilis Kejadian Akibat Cuaca Ekstrem, Satu Orang Tewas Tersambar Petir di Sanur

Sementara itu, terkait keberadaan taksi online yang juga kerap mangkal di pinggir jalan Sriawan mengatakan menjadi ranah provinsi.

"Untuk keberadaan taksi online koordinasi dengan Dishub Bali, karena lintasannya antar kabupaten kota," katanya.

Pihaknya mengaku hanya menjalankan tugas sesuai dengan tugas pokok dan fungsinya masing-masing.

Sriawan mengatakan, selama ini pihaknya juga telah menempatkan petugas di kawasan Pantai Matahari terbit untuk mengatasi kekroditan lalulintas.

Baca juga: Perayaan Malam Tahun Baru Musisi Kelas Dunia Anggun C Sasmi Gelar Konser di The Meru Sanur Bali

Apalagi kawasan ini kerap macet dikarenakan adanya mobil travel atau mobil penumpang yang menurunkan penumpang di pinggir jalan protokol.

Bahkan pihaknya bersama instansi terkait juga melakukan penindakan terhadap mobil yang membandel dan parkir di pinggir jalan protokol kawasan Bypass Ngurah Rai tersebut. (*)

 

Berita lainnya di Pantai Matahari Terbit
 

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di
AA

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved