Berita Badung
PROYEK Tol Laut! Rencanakan Dermaga Penumpang dari Bandara ke Canggu, Adi Arnawa Bertemu PT ASDP
Terkait dengan hal itu Pemkab Badung pun sudah bertemu dengan PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry.
Penulis: I Komang Agus Aryanta | Editor: Anak Agung Seri Kusniarti
TRIBUN-BALI.COM - Pemerintah Kabupaten Badung menggenjot rencana pembangunan Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) di sektor investasi. Bahkan untuk mewujudkan semua itu, transportasi laut yang sebelumnya disebut dengan Tol Laut kembali mencuat sebagai solusi.
Terkait dengan hal itu Pemkab Badung pun sudah bertemu dengan PT Angkutan Sungai Danau dan Penyeberangan (ASDP) Indonesia Ferry. Hal ini ditegaskan Bupati Badung I Wayan adi Arnawa pada acara pengarahan terkait potensi pajak, Kamis, (19/6) kemarin.
"Kita akan dorong sekarang untuk membangun BUMD-BUMD yang bergerak dalam bidang investasi. Barusan saya menerima Direktur ASDP dalam rangka optimalisasi pengembangan pariwisata di Badung. Saya sedang mendorong pemanfaatan laut sebagai moda transportasi,” ungkap Adi Arnawa.
Baca juga: TARGET Selesai 5 Oktober 2025, PT JBT Lakukan Pemeliharaan Jalan di Ruas Tol Bali Mandara!
Baca juga: JENAZAH Kadek Ari Tiba Jumat, Tewas Sakit di Jepang, Semeton Bali hingga Puskor Bantu Pemulangan!
Dalam pertemuan dengan Direktur ASDP beberapa waktu lalu tersebut, Adi Arnawa mengaku disepakati untuk memulai koordinasi dengan pihak pengelola Bandara Ngurah Rai guna merealisasikan dermaga penumpang yang terhubung langsung dari bandara ke kawasan wisata Canggu melalui jalur laut.
“Dia (ASDP) sudah siap. Kita akan koordinasi dengan pihak bandara, membuat dermaga dari bandara langsung menuju Canggu. Bahkan saya sudah perintahkan agar dibuat prototipe transportasi laut yang memiliki standar internasional,” jelasnya.
Bupati Adi Arnawa menegaskan bahwa konsep transportasi laut, yang dulunya disebut tol laut ini akan menjadi solusi dari permasalahan kemacetan di kawasan wisata. Masyarakat dan wisatawan dapat menggunakan jalur laut untuk menjangkau berbagai destinasi populer di Badung, mulai dari Canggu, Balangan, hingga Nusa Penida.
“Semua akses kita buka lewat laut. Orang tinggal di Kartika Plaza, bisa makan, Pantai Balangan, Pantai Pandawa hingga Nusa Penida tanpa harus melalui jalur darat yang macet. Ini akan jadi daya tarik dan meningkatkan kenyamanan wisatawan,” bebernya.
Dengan pembangunan infrastruktur transportasi laut ini, Pemkab Badung optimistis pertumbuhan ekonomi daerah akan semakin kuat dan investasi akan terus meningkat.
“Saya yakin, dengan infrastruktur yang berkembang, ekonomi Badung akan bangkit. Sekarang saja nilai investasi kita sudah lebih dari Rp47 triliun. Mudah-mudahan dari 2025 sampai 2030 nanti akan terus meningkat, baik dari Penanaman Modal Asing (PMA) maupun Penanaman Modal Dalam Negeri (PMDN),” imbuhnya. (gus)
Badung Pertahankan Juara Porprov Bali Ke-16, Adi Arnawa Instruksikan Segera Cairkan Bonus Atlet |
![]() |
---|
AKSES Jalan Ditutup! Warga Adukan Manajemen GWK ke DPRD Bali, Datang Langsung ke Wayan Disel Astawa |
![]() |
---|
Proyek Kapling Tanah di Sibang Bali Sempat Dipasangi Pol PP Line, Astika: Sah dan Sudah Divalidasi |
![]() |
---|
PROYEK Kapling Tanah di Sibang Dipasangi Pol PP Line, Ternyata Izin Lengkap & Kini Dibuka ! |
![]() |
---|
Manajemen MBG Angkat Bicara Soal Temuan Sungai di Dalam Mal, Sebut Bukan Sungai |
![]() |
---|
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.