Kecelakaan di Bali
TRAGEDI 5 Turis China Tewas Kecelakaan di Buleleng, Koster Nilai Ada Kelalaian, Akan Panggil Travel
Menanggapi hal tersebut, Gubernur Bali Wayan Koster mengatakan akan segera memanggil perusahaan yang menaungi mobil travel tersebut.
Penulis: Ni Luh Putu Wahyuni Sari | Editor: Anak Agung Seri Kusniarti
TRIBUN-BALI.COM — Insiden kecelakaan lalu lintas tunggal (Out of Control/OC) yang melibatkan mobil travel Toyota Hiace di Jalan Singaraja-Denpasar, Buleleng, Bali, pada Jumat 14 November 2025 dini hari, hingga menewaskan lima turis asal China menjadi sorotan.
Menanggapi hal tersebut, Gubernur Bali Wayan Koster mengatakan akan segera memanggil perusahaan yang menaungi mobil travel tersebut.
“Saya akan segera memanggil perusahaan yang memiliki mobil. Itu akan diberikan sanksi. Kedua, agar ditertibkan tidak boleh lagi terjadi hal seperti itu,” ungkap Koster usai ditemui di Rapat Paripurna DPRD Bali, Senin 17 November 2025.
Koster pun menilai hal tersebut merupakan kelalaian, meskipun masih dalam penyelidikan polisi sebab jumlah korban meninggal hingga lima orang.
Baca juga: TEWAS 5 WNA China Kecelakaan, Ternyata Hendak Lihat Lumba-lumba, Forensik RSUD Buleleng Periksa!
Baca juga: JENAZAH 5 Wisman China yang Tewas Kecelakaan di Jalur Denpasar - Singaraja Dititip di RSUD Buleleng!
“Karena itu termasuk kelalaian. Mau bagaimana penyelidikan polisi, kan meninggal 5, mau apa?,” tanyanya balik ke media.
Sebelumnya, kecelakaan lalu lintas tunggal (Out of Control/OC) yang melibatkan mobil travel Toyota Hiace di Jalan Singaraja-Denpasar, Buleleng, Bali, pada Jumat 14 November 2025 dini hari, menelan lima korban jiwa.
Kelima korban meninggal dunia (MD) adalah Warga Negara Asing (WNA) asal China. Disinggung mengenai perkembangan kasus laka lantas tersebut, Dirlantas Polda Bali, Kombes Pol Turmudi, mengungkapkan bahwa kasusnya telah ditangani oleh Satlantas Polres Buleleng.
Saat ini, kepolisian telah berkoordinasi erat dengan pihak konsulat, kedutaan, dan Interpol untuk penanganan lebih lanjut, mengingat seluruh korban adalah WNA.
Kecelakaan Hiace Jalur Denpasar-Singaraja Tewaskan 5 WNA China
Mobil pengangkut belasan wisatawan mancanegara (Wisman) mengalami kecelakaan tunggal, Jumat (14/11). Peristiwa lakalantas itu terjadi di ruas jalan Denpasar - Singaraja, tepatnya di wilayah Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng. Akibat insiden tersebut, sebanyak 5 wisman meninggal dunia, dan 8 wisman lainnya mengalami luka-luka.
Informasi yang dihimpun Tribun Bali, mobil jenis Hiace dengan plat nomor N 7605 TA tersebut menabrak pohon hingga jatuh ke jurang. Petugas PMI, kepolisian dibantu warga sekitar melakukan evakuasi penumpang untuk dibawa ke rumah sakit.
Kasat Lantas Polres Buleleng, AKP Bachtiar Arifin saat dikonfirmasi membenarkan ihwal peristiwa kecelakaan tunggal ini. Dikatakan dia, peristiwa tersebut terjadi sekitar pukul 05.00 wita. “Di dalam mobil itu ada 14 orang. Saat ini sebagian dirawat di RS Karya Dharma Husada dan sebagian di RSUD Buleleng,” ungkapnya.
Di dalam mobil tersebut ada 14 orang. Dari jumlah tersebut 5 orang di antaranya dinyatakan meninggal dunia. Berdasarkan data yang dihimpun, identitas lima orang yang meninggal dunia Adalah Xu Huangyuan (66), Xu Mingbiao (61), Xu Yuexiang (52), Zhong Yuemei (63), dan Xu Huijuan (61). Seluruhnya merupakan warga negara asing (WNA) asal China dan kini jenazahnya di RSUD Buleleng.
Sedangkan, 8 WNA asal China lainnya mengalami luka-luka dan masih menjalani perawatan. Adalah Xu Yuehao (62), Xu Lihua (62), Xu Shaoling (62), Yang Junle (31), Deng Zhimian (66), Xu Jianchao (74), Chen Jiao (35), Yang Chuxuan (5). Satu sopir merupakan Warga Negara Indonesia (WNI) bernama Arif Al Akbar beralamat di Lingkungan Pesalakan, Kelurahan Tuban, Kecamatan Kuta, Kabupaten Badung.
“Sopir kendaraan mengalami lecet pada kaki kanan tidak dirawat,” kata dia. Kasi Humas Polres Buleleng, Iptu Yohana Rosalin Diaz menambahkan, insiden kecelakaan terjadi pada Jumat (14/11) sekitar pukul 04.30 wita. Lokasinya di jalan Singaraja -Denpasar Kilometer 7.700 meter, tepatnya di wilayah Banjar Dinas Prabukula, Desa Padang Bulia, Kecamatan Sukasada, Kabupaten Buleleng.
“Kami menerima informasi tersebut pukul 04.45 wita. Di mana kendaraan Toyota Hiace dengan nomor kendaraan N 7605 TA mengalami kecelakaan tunggal atau Out of Control,” ungkapnya.
Lebih lanjut disampaikan, insiden kecelakaan berawal dari pengendara kendaraan Toyota Hiace N 7605 TA datang dari arah selatan (Denpasar) menuju arah Utara (Singaraja). Setibanya di lokasi kejadian yang merupakan tikungan dan turunan, pengemudi tidak bisa mengendalikan kendaraan. “Akibatnya mobil keluar dari jalan aspal dan masuk ke kebun warga, hingga akhirnya menabrak pohon,” jelasnya.
Benturan keras menyebabkan sejumlah penumpang mengalami luka serius dan harus dilarikan ke rumah sakit. Sebagian dilarikan ke RS Karya Dharma Husada dan sebagian di RSUD Buleleng. “Pada insiden ini lima orang dinyatakan meninggal dunia di RSUD Buleleng. Sedangkan sisanya masih dirawat di RS Karya Dharma Husada,” ucapnya.
Dijelaskan, sopir mobil tersebut Arif mengalami luka lecet pada kaki kanan. Ia saat ini telah diamankan di Satlantas Polres Buleleng untuk dimintai keterangan lebih lanjut. AKP Bachtiar menambahkan, pihaknya juga sudah melakukan komunikasi awal dengan konsulat China, mengenai peristiwa kecelakaan ini.
“Kami sudah menginformasikan terjadi lakalantas yang melibatkan warga negaranya di wilayah Buleleng. Sementara dari konsulat masih menunggu data dari kita terkait dengan identitas, maupun status korban untuk tindaklanjut, untuk dihubungi pihak keluarga dari masing-masing penumpang,” ujar dia.
AKP Bachtiar mengungkapkan, rombongan wisman asal China ini menempuh perjalanan dari Canggu, Kecamatan Kuta Utara, Kabupaten Badung menuju Buleleng, untuk melihat atraksi lumba-lumba di Lovina. Oleh sebab itulah mereka berangkat sejak subuh.
“Mereka sempat istirahat sejenak di salah satu minimarket yang ada di Bedugul, sebelum melanjutkan perjalanan,” jelasnya.
Peristiwa kecelakaan terjadi saat mobil travel sampai di wilayah Desa Padang Bulia, Kecamatan Sukasada. Yang mana jalanan di sekitar berupa tikungan dan turunan.
“Pengemudi tidak bisa mengendalikan mobilnya, sehingga mobil keluar dari jalan aspal, masuk ke kebun warga, hingga menabrak pohon dan terpental," ungkapnya.
Tak hanya itu, Satlantas juga telah meminta tolong dari Dishub Buleleng dan pihak terkait lainnya untuk melakukan pemeriksaan terhadap kendaraan.
“Kami ingin memastikan apakah kecelakaan ini murni karena kelalaian pengemudi, bisa jadi dia mengantuk. Atau ada kondisi-kondisi kendaraan lainnya yang menyebabkan kecelakaan,” jelasnya.
| KRONOLOGI Kecelakaan Maut di Jalan Uluwatu Badung Bali, Pria Ini Tewas dengan Luka Berat di Kepala |
|
|---|
| MAUT Kecelakaan Akibat Truk Gagal Nanjak, Dedi Antar Tabung Gas Malah Jadi Korban Jiwa, Tewas di TKP |
|
|---|
| Tengah Antar Gas ke Warung, Dedi Jadi Korban Ditabrak Truk di Uluwatu, Tewas di TKP |
|
|---|
| Kecelakaan di Bali Sepekan, Laka di Jalur Tengkorak Renggut 2 Nyawa, Truk Terobos Lampu Merah |
|
|---|
| Kecelakaan di Bali Sepekan: Pemotor Terjun dari Jembatan di Ubud, Pelajar Tewas di Jalur Tengkorak |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/bali/foto/bank/originals/Koster-China-sdf.jpg)
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.