Tontowi Ahmad Sebut Keistimewaan Ini yang Tak Dipunyai Calon Penerus Liliyana Natsir
Jelang laga terakhir sekaligus partai final Indonesia Masters 2019, Tontowi Ahmad beberkan keistimewaan Liliyana Natsir
Editor:
Ida Ayu Suryantini Putri
TRIBUNNEWS/HERUDIN
Liliyana Natsir yang berpasangan dengan Tontowi Ahmad saat bertanding melawan Chan Peng Soon/Goh Liu Ying pada babak semifinal turnamen Indonesia Masters 2019 di Istora Senayan, Sabtu (26/1/2019). Tontowi Ahmad/Liliyana Natsir terus melaju ke babak final setelah menang dua set langsung dengan skor 22-20 dan 21-11.
Tontowi/Liliyana juga meraih emas pada SEA Games 2011, medali perak Asian Games 2014, dan medali perunggu Asian Games 2018.
Prestasi tertinggi Tontowi/Liliyana Natsir adalah medali emas Olimpiade 2016 Rio de Janeiro.
Tontowi/Liliyana berpeluang menambah gelar pada Indonesia Masters 2019, sekaligus menjadi gelar pamungkas untuk Liliyana sebelum gantung raket.
Akan tetapi, mereka harus lebih dulu melewati hadangan pasangan China unggulan pertama, Zheng Siwei/Huang Yaqiong, pada babak final, Minggu (27/1/2019). (*)
