Penanganan Covid
Gubernur Koster Siap Disuntikkan Vaksin Covid-19 Bersamaan dengan Nakes
Gubernur Bali, Wayan koster, menyampaikan agar seluruh masyarakat mengikuti kebijakan dari pusat.
Penulis: Ni Luh Putu Wahyuni Sari | Editor: Putu Dewi Adi Damayanthi
Laporan Wartawan, Ni Luh Putu Wahyuni Sri Utami
TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR – Terkait pro dan kontra vaksinasi Covid-19 di tengah masyarakat khususnya di Provinsi Bali, Gubernur Bali, Wayan koster, menyampaikan agar seluruh masyarakat mengikuti kebijakan dari Pusat.
"Pertama kita harus percaya dengan kebijakan Pemerintah Pusat yang saya yakini sudah dilakukan dengan cermat. Ini merupakan salah satu pilihan yang dipilih oleh Pemerintah Pusat dalam rangka memutus mata rantai penularan Covid-19. Dan saya kira negara-negara lain pun juga melakukan hal yang sama," ungkapnya seusai menerima vaksin dari Biofarma Bandung, Selasa (5/1/2021).
Koster menambahkan, jadi apa yang dilakukan oleh Pemerintah Pusat sudah pasti mempertimbangkan segala aspek.
Terlebih sudah banyak negara-negara lain yang melakukan vaksinasi Covid-19.
Ia pun turut mengimbau kepada masyarakat agar mempercayai kebijakan dari Pemerintah Pusat.
Baca juga: Prioritas Kedua Pemberian Vaksin Covid-19 Untuk TNI dan Polri
Baca juga: Cold Room Dinkes Tabanan Siap Tampung Vaksin Corona, 2.206 Nakes Sudah Terdaftar Terima Vaksin
Baca juga: Vaksin Corona Diperkirakan Tiba di Bali Dalam Waktu Dekat, Polda Akan Kawal dari Pelabuhan Gilimanuk
Nantinya jika sudah ada arahan dari Pemerintah Pusat untuk melaksanakan kegiatan vaksinasi Covid-19 pihaknya akan segera melakukannya serta mengikuti standar.
"Dan tadi saya sudah berunding dengan Pangdam dan Kapolda Provinsi Bali, nanti kita akan bersama-sama dengan tenaga kesehatan disuntikkan vaksin Covid-19," tambahnya.
Ketika di singgung apakah ia mengikuti jejak Presiden Joko Widodo, Gubernur yang berasal dari Buleleng ini mengatakan, bahwa bukan karena hal tersebut ia mau disuntikkan vaksin di depan umum, menurutnya pihaknya harus menjadi contoh bagi masyarakat.
Dan ketika ditanyai terkait acara seremonial Gubernur Bali yang akan disuntik vaksin bersamaan dengan nakes, Koster mengatakan, hal tersebut nantinya akan direncanakan.
Pemprov Bali Pastikan Covid-19'>Vaksin Covid-19 Aman dan Telah Lewati Uji Klinis
Kepala Dinas Kesehatan Provinsi Bali, dr. Ketut Suarjaya mengatakan vaksin telah dilakukan uji klinis yang ketat.
"Sebelumnya uji coba vaksin Covid-19 dilakukan di Bandung dan pembuatan vaksin telah dilakukan dengan mekanisme dan tahapan-tahapan yang ketat seperti pada uji klinisnya," katanya, Selasa (5/1/2021).
Sehingga dipastikan keamanan dan efektivitasnya.
Suarjaya menambahkan, jadi vaksin ini kan harus terbukti dan teruji bahwa dia aman.
Baca juga: Majalah Ekonomi Jepang - Indonesia Terbitan Januari 2021 Banyak Dicari, Bahas Soal Vaksin Covid-19
Baca juga: Berbagai Persiapan Bali Untuk Menyambut Kedatangan Vaksin Covid-19
Dan diketahui sebelumnya kasus positif Covid-19 setiap harinya mengalami peningkatan di atas angka ratusan.
"Dan jika melihat dengan data yang ada penambahannya setiap hari kan di atas 100 semua kita sudah kaji, penambahannya biasanya terjadi pada kluster keluarga, upacara adat dan ada beberapa pada perkantoran. Dan yang paling banyak pada kluster keluarga yang artinya, 1 orang yang membawa virus Covid-19 dia menularkan kepada keluarganya. Yang artinya 1 orang menularkan virus Covid-19 ke lebih dari satu orang. Sehingga terjadi kasus kluster-kluster keluarga dan inilah yang menjadi problem kita," tambahnya.
Sementara, terkait libur Tahun Baru 2021 kemarin belum berpengaruh secara signifikan dengan peningkatan kasus positif Covid-19 di Bali.
"Namun jika dilihat angka positif di atas 100 kan berada di empat minggu ini yang artinya sebelum libur tahun baru sudah terjadi peningkatan kasus. Dan setelah libur nataru ini pihak Pemprov Bali akan mengkaji terkait penambahan kasus apakah terkait dengan tempat hiburan atau pariwisata," tutupnya.(*).
Catatan Redaksi: Mari cegah dan perangi persebaran Covid-19. Tribun Bali mengajak seluruh Tribunners untuk selalu menerapkan protokol kesehatan dalam setiap kegiatan.
Ingat Pesan Ibu: Memakai Masker, Mencuci Tangan, dan Menjaga Jarak
Vaksin Covid-19
vaksinasi Covid-19 di Bali
Berita Bali
berita bali terkini
I Wayan Koster
tenaga kesehatan
Covid-19
Bali
TRIBUN-BALI.COM
Tribun Bali
cuci tangan
pakai masker
Ingat Pesan Ibu
News Video
395 Nakes Lansia di Bali Bakal Disuntik Vaksin Sinovac, Vaksinasi Dimulai Hari Ini |
![]() |
---|
Tak Bawa Uang Saat Kena Sidak Masker di Jembrana Bali, Warga Ini Jaminkan KTP |
![]() |
---|
Ahli Virologi Unud Prof Mahardika Soroti PPKM: Masyarakat Telah Masuki Fase Kelelahan Covid-19 |
![]() |
---|
Dewa Rai: Jika Anak dan Lansia Positif Covid-19 Harus Ada Keluarga yang Menunggui Saat Isolasi |
![]() |
---|
PPKM Belum Efektif Putus Penyebaran Covid-19, Pemprov Bali Tambah 2 Hotel untuk Isolasi Terpusat |
![]() |
---|