Pembelajaran Tatap Muka di Badung Batal, Ini Penyebabnya 

Sejatinya Disdikpora Badung sedang memetakan wilayah yang masuk zona hijau selain Petang untuk pembelajaran tatap muka.

Penulis: I Komang Agus Aryanta | Editor: I Putu Darmendra
ILUSTRASI - Badung batal gelar pembelajaran tatap muka bulan Mei 2021 

PTM di Petang akan dijadikan percontohan sekaligus akan mengoreksi kekurangan dan kelemahan yang didapat pada pelaksanaan PTM. Ia katakan sedang memetakan zona hijau lainnya untuk dilakukan PTM.

"Untuk zonanya  saya belum lihat yang mana zona hijau dan berpotensi untuk dibuka PTM. Namun sesuai arahan Bapak Wakil Bupati, setelah Petang akan ada zona hijau lainnya untuk PTM," jelas dia. 

Kemungkinan Juli

Pelaksana tugas Kepala Disdikpora Badung, I Made Mandi meminta siswa dan orangtua bersabar. Saat ini vaksinasi tahap dua untuk guru sedang digenjot.

"Guru-guru banyak dan masih berproses vaksin. Jadi harus bersabar," kata dia.

Kalau sudah siap betul, maka pembelajaran tatap muka pasti akan dilakukan.

"Jadi kemungkinan Juli, tahun ajaran baru kami laksanakan pembelajaran tatap muka. Mengingat sekarang waktunya juga mepet dan siswa akan ujian," jelasnya. 

Sumber: Tribun Bali
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved