Info Kesehatan
Mengenal Penyakit Alopecia yang Diderita Istri Will Smith hingga Alami Kebotakan
Istri Will Smith tengah mengidap penyakiy Alopecia yang menyebabkan rambutnya rontok hingga menyebabkan kebotakan. Apa itu Alopecia?
Namun, beberapa kondisi berikut diduga menjadi penyebab alopecia areata:
Infeksi virus
Trauma
Perubahan hormon
Stres emosional (psikis) atau fisik.
Faktor Risiko
Menurut American Academy of Dermatology, meskipun alopecia areata dapat menyerang siapa pun, tetapi beberapa kondisi berikut meningkatkan risiko seseorang mengalami kondisi ini:
- Memiliki orang tua atau kerabat dekat yang menderita alopecia areata
- Menderita penyakit berikut:
- Asma
- Dermatitis (eksim) atopik
- Penyakit tiroid
- Vitiligo
- Sindrom Down atau Down syndrome
- Menjalani pengobatan kanker dengan mengonsumsi obat nivolumab pada metode imunoterapi.
- Perawatan
Merangkum dari Medical News Today dan American Academy of Dermatology, tidak ada obat yang dapat menyembuhkan alopecia areata.
Baca juga: 5 Weton Pria Ini Dikenal Sangat Pintar Cari Uang, Mereka Dinaungi oleh Cakra-cakra Rezeki
Penanganan alopecia areata bertujuan untuk mempercepat pertumbuhan rambut dan membantu penderita menerima kondisinya.
Beberapa penanganan yang dapat diberikan, meliputi:
Obat-obatan
Pada sebagian kasus, kerontokan rambut dan kebotakan akibat alopecia areata dapat tumbuh kembali dengan sendirinya.
Meskipun demikian, dokter mungkin akan memberikan obat-obatan yang dapat merangsang pertumbuhan rambut, seperti:
Kortikosteroid
Digunakan untuk merangsang pertumbuhan rambut dan menekan sistem kekebalan tubuh yang tersedia dalam bentuk suntikan, oles, atau tablet.
