Berita Jembrana

Peristiwa Palu Jangkrik di Jalan Denpasar-Gilimanuk, Korban Tewas di TKP Ternyata Dilindas Truk

Korban Gede Atmaja justru terpental ke lajur lawan dan saat bersamaan bergerak kendaraan truk tak dikenal dan melindas bagian kepala korban.

Istimewa
Situasi pasca kejadian lakalantas maut di jalur tengkorak KM 124-125 Jalan Raya Denpasar-Gilimanuk, Lingkungan Penginuman, Kelurahan Gilimanuk, Kecamatan Melaya, Jembrana, Minggu 27 Agustus 2023 malam. 

Sementara satu pengendara lainnya mengalami patah tulang tangan bagian kiri. Keduanya kemudian dilarikan ke fasilitas kesehatan.

Baca juga: 4 Kendaraan Terlibat Lakalantas Beruntun di Jembrana, Pick Up Gagal Salip Truk, Kerugian Rp 20 Juta


"Usai mepalu jangkrik, korban ini terpental ke jalur lawan dan saat bersamaan datang truk tak dikenal kemudian melindasnya," kata Kasat Lantas Polres Jembrana, AKP Ni Putu Meipin Ekayanti saag dikonfirmasi, Senin 28 Agustus 2023.


Selain mengakibatkan seorang meninggal dunia, kata dia, juga mengakibatkan satu orang pengendara sepeda motor mengalami patah tulang.

Baca juga: Kasus Dugaan Pungli Jembatan Timbang Cekik Jembrana, Dua Tersangka Segera Disidang

Kemudian penumpang sepeda motor milik korban juga mengalami luka-luka seperti luka robek pada dahi kiri, lecet pada pipi, dagu hingga bibir bagian atasnya. 


"Untuk identitas truk yang kabur tersebut masih kami selidiki," tandasnya. 

 

Berita lainnya di Kecelakaan di Denpasar-Gilimanuk

Sumber: Tribun Bali
Halaman 2/2
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved