Berita Bangli

25 Kelompok Tani di Bangli Terima Bantuan Pertanian

Sejumlah kelompok pertanian di Bangli mendapatkan bantuan sarana dan prasarana pertanian. Jenisnya beragam.

Penulis: Muhammad Fredey Mercury | Editor: Fenty Lilian Ariani
ist
Suasana penyerahan bantuan sarana dan prasarana pertanian bagi 25 kelompok tani dari empat kecamatan. Jumat (15/9/2023) 

TRIBUN-BALI.COM, BANGLI - Sejumlah kelompok pertanian di Bangli mendapatkan bantuan sarana dan prasarana pertanian. Jenisnya beragam.

Mulai dari alat dan mesin pertanian, alat pengolah pupuk, hingga jalan usaha tani. 

Kepala Dinas Pertanian, Ketahanan Pangan dan Perikanan (PKP) Bangli I Wayan Sarma menyebut, bantuan yang diberikan ini merupakan usulan dari 25 kelompok tani yang tersebar dari empat kecamatan.

Bantuan tersebut memanfaatkan dua sumber anggaran, yakni APBN dan APBD Bangli. 

"Bantuan dari APBN merupakan aspirasi dari anggota DPR RI, I Made Urip. Kalau dinominalkan yang APBN mencapai miliaran rupiah. Sedangkan dari APBD total anggarannya mencapai Rp 200 juta," sebut dia, Jumat, 15 September 2023.

Sarma menyebut bantuan yang diberikan jenisnya beragam, sesuai dengan usulan masyarakat.

Untuk bantuan yang bersumber dari APBN diantaranya berupa 7 unit traktor, 5 cultivator, kendaraan roda tiga, 3 unit irigasi perpompaan, 2 Unit Pengolah Pupuk Organik (UPPO), jalan usaha tani, dan rehabilitasi jaringan irigasi tersier.

"Sedangkan bantuan yang bersumber dari APBD diantaranya berupa 2 unit pekarangan pangan lestari, jalan usaha tani, dan 16 unit power sprayer," sebutnya. 

Bantuan tersebut diserahkan di halaman Kantor Dinas PKP Bangli, di Lingkungan Perkantoran Kubu.

Bupati Bangli Sang Nyoman Sedana Arta pada kesempatan itu berharap bantuan ini bisa dimanfaatkan secara maksimal oleh kelompok-kelompok tani.

Dengan demikian, imbuhnya, bisa lebih meningkatkan kualitas dan kuantitas produk pertanian yang dihasilkan.

Mengingat petani di Kabupaten Bangli sudah sangat handal dalam mengelola pertanian maupun perkebunan.

Baca juga: Dana Rp 5 Miliar Digelontorkan Pemkab Karangasem, Menata Persimpangan Susuan yang Rusak karena Hujan


"Kami juga mengucapkan terima kasih kepada anggota DPR RI Komisi IV Dapil Bali Bapak I Made Urip, karena setiap tahun selalu membantu para petani di Kabupaten Bangli," tandasnya. (*)

Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved