Kecelakaan hari ini
Ketut Sandra Dijemput Ajal Lewat Kecelakaan Tragis di Tabanan, Disapu Isuzu Hingga Tewas di TKP
Ketut Sandra Dijemput Ajal Lewat Kecelakaan Tragis di Tabanan, Disapu Isuzu Hingga Tewas di TKP
Penulis: I Made Ardhiangga Ismayana | Editor: Aloisius H Manggol
TRIBUN-BALI.COM, TABANAN - Peristiwa kecelakaan hingga menelan nyawa terjadi di Jalan Antosari-Pupuan, Tabanan, Selasa 19 Maret 2024.
Peristiwa kecelakaan menyebabkan itu tepatnya terjadi di Banjar Tiyinggading, Kecamatan Selemadeg Barat, Tabanan.
Insiden kecelakaan yang sedang ditangani Satlantas Polres Tabanan itu menyebabkan Ketut Sandra meninggal di TKP.
Baca juga: Mantan Pacar Ayu Miranda Buat Pengakuan Dihadapan Keluarga di Karangasem, Sumpah Tak Menikah
Kasus kecelakaan itu melibatkan sepeda motor Honda Vario hitam nopol DK 5282 FAW dan mobil Isuzu warna merah Nopol DK 7800 VH.
Korban kecelakaan yang tewas di wilayah Tabanan itu merupakan pengendara sepeda motor.
Korban disebut menyebrang secara tiba-tiba dengan sepeda motornya lalu ditabrak mobil.
Baca juga: Bergegas ke Denpasar, Ayu Miranda Tak Ingin Bebankan Orangtua, Soal Pacar Ini Pesan Terakhirnya
Insiden kecelakaan lalu lintas itu terjadi sekitar pukul 11.25 Wita siang tadi.
Dan dilaporkan ke pihak kepolisian lima menit kemudian atau sekitar pukul 11.30 wita.
Korban kecelakaan Ketut Sandra diketahui merupakan warga setempat TKP.
Baca juga: Selamat Jalan Ayu Miranda, Balian di Karangasem Larang Pulang ke Denpasar, Sempat Cium Ibunda
Sedangkan pengendara mobil Isuzu ialah Made Suasta Yasa 56 tahun, warrga Banjar Dinas Kelod, Desa Busungbiu Kecamatan Busungbiu, Buleleng.
Setelah kecelakaan tersebut, dirinya dalam keadaan syok dan sadar.
Dari informasi yang berhasil digali, bahwa kecelakaan ini bermula isuzu melaju dari arah selatan atau Antosari menuju arah Utara atau Pupuan.
Setibanya di TKP, diduga pengendara sepeda motor tiba-tiba menyebrang ke arah kanan.
Hal itu, membuat pengemudi mobil tidak bisa menghindari sepeda motor.
Akhirnya, terjadi kecelakaan tersebut.
Atas kejadian ini, dikonfirmasi terpisah Kasatlantas Polres Tabanan AKP Adrian Riski Ramadan membenarkan persitiwa itu.
Hanya saja tidak mengurai secara pasti ihwal kejadian tersebut.
“Ya ini masih kami lakukan olah TKP,” ucapnya. (ang).
| ANEH! Eka dan Dimas Meninggal di Lokasi Kecelakaan, Motor Tiba-tiba Tak Terkendali Tabrak 2 Mobil |
|
|---|
| Senior Menteri Purbaya Tewas di Tempat, Seketika Pohon Tumbang Hantam Mobil Lexus |
|
|---|
| SATU Keluarga Tewas Mengenaskan Disapu Mobil Pikap, Oka Ungkap Kondisi Saat Tiba di TKP Kecelakaan |
|
|---|
| SELAMAT JALAN! Pasutri dan Dua Anak Tewas Kecelakaan, Disapu Truk yang Dikendarai Pelajar |
|
|---|
| TRAGIS! Kecelakaan Beruntun, 3 Penumpang Pikap Tewas Mengenaskan, Wayan Tabrak Truk Pertamina |
|
|---|

Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE.