Berita Klungkung

Candi Pura Puser Saab Nusa Penida Roboh, Pengempon Segera Gelar Guru Piduka

Bangunan candi di Pura Puser Saab di Desa Batumadeg, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali roboh, Jumat (14/2/2025) dini hari.

Istimewa
ROBOH - Bangunan candi di Pura Puser Sahab di Desa Batumadeg, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali, roboh, Jumat (14/2/2025) dini hari. Pengempon akan gelar guru piduka. 

Candi Pura Puser Saab di Nusa Penida Roboh, Pengempon Segera Gelar Guru Piduka

TRIBUN-BALI.COM, KLUNGKUNG - Bangunan candi di Pura Puser Saab di Desa Batumadeg, Kecamatan Nusa Penida, Klungkung, Bali roboh, Jumat (14/2/2025) dini hari.

Musibah tersebut membuat pengempon pura mengalami kerugian ratusan juta rupiah. 

Baca juga: Perbaikan Pura Pengubengan Besakih Dimulai Mei, Pemangku & Prajuru Koordinasi dengan Pemkot Denpasar

Rencananya pengempon akan melakukan upacara guru piduka, pasca musibah tersebut.

Perbaikan diharapkan dapat segera dilakukan, mengingat Pura Puser Saab merupakan Pura Kahyangan Jagat di Nusa Penida.

Bangunan candi tersebut, diperkirakan roboh pada Jumat (14/2/2024) dini hari.

Baca juga: VIDEO Bali Diterjang Hujan Badai pada 10 Februari 2025, Pohon Bertumbangan dan Bangunan Roboh

Namun baru diketahui pagi hari sekitar Pukul 06.00 Wita.

"Saat ada pengayah hendak melakukan pembersihan, didapati bangunan candi (gapura) di Pura Puser Sahab sudah roboh," ujar Camat Nusa Penida, I Kadek Yoga Kusuma, Jumat (14/2/2025).

Menurutnya ada tiga candi di utama mandala pura tersebut, yang roboh yang lokasinya berada di tengah-tengah.

Baca juga: Senderan Rumah Roboh Hingga Timpa Pelinggih di Karangasem Bali, Arimbawa: Selalu Waspada

Candi yang roboh merupakan bangunan utama di pura tersebut.  

Sementara candi lainnya juga sudah dalam kondisi retak-retak. 

Beruntung candi yang roboh, tidak sampai menimpa bangunan lainnya.

Baca juga: Pohon Gatep Roboh Timpa Pura di Kerobokan, Hujan Deras Disertai Angin Kencang Landa Badung

Sehingga kerusakan dan kerugian materiil dari pemgempon pura tidak semakin besar.

Pasca robohnya pura tersebut, prajuru pura langsung menggelar paruman (rapat).

Rencananya Senin (17/2/2025) akam digelar upacara guru piduka (sebagai permohonan maaf), dan dilanjutkan dengan pembersihan di lokasi bencana.

"Kalau untuk kerugian dari musibah ini, belum dihitung secara detail. Namun tadi saat rapat prajuru pura, diputuskan untuk membuat proposal bantuan dengan RAB kurang lebih Rp1 Miliar," ungkap Kadek Yoga. (*)

 

Berita lainnya di Bangunan Roboh

 

Sumber: Tribun Bali
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved