Tips Kesehatan

Turunkan Kolesterol Tinggi secara Alami, Bisa Manfaatkan Daun Seledri, Catat Caranya

Tribunners, selain sebagai hiasan makanan, daun dari keluarga peterseli ini, mempunyai beragam manfaat bagi kesehatan tubuh.

Editor: Sabrina Tio Dora Hutajulu

TRIBUN-BALI.COM, DENPASAR - Turunkan Kolesterol Tinggi secara Alami, Bisa Manfaatkan Daun Seledri, Catat Caranya

Tribunners, selain sebagai hiasan makanan, daun dari keluarga peterseli ini, mempunyai beragam manfaat bagi kesehatan tubuh.

Hal ini karena daun seledri mempunyai kandungan nutrisi penting yang mampu menjaga tubuh selalu dalam keadaan optimal.

Baca juga: Sebabkan Sariawan, Hindari Makanan dan Minuman Ini saat Sahur

Menurut Database Pusat Makanan USDA, seledri ukuran sedang (40 gram) mengandung 5,6 kalori dan 1,2 karbohidrat. Sementara tangkainya mengandung 38,2 gram air, yang baik untuk menhhidrasi tubuh.

Selain itu, seledri diketahui mengandung mineral penting seperti kalsium, magnesium, zat besi, zinc, dan kalium.

Ada juga berbagai kandungan vitamin, seperti vitamin A, K, C, E, dan vitamin B (thiamine, rinoflavin, asam folat, dan vitamin B6).

Nah, untuk lebih jelasnya, berikut ini adalah beberapa manfaat daun seledri untuk kesehatan.

1. Meningkatkan daya tahan tubuh

Dilansir dari Organic Facts, daun seledri kaya akan antioksidan yang dapat meningkatkan daya tahan tubuh.

Rutin mengonsumsi sayuran dengan kandungan vitamin C yang tinggi, dapat melindungi tubuh dari batuk pilek dan penyakit lainnya.

2. Meredakan gejala asma

Vitamin C yang ada dalam daun seledri dapat membantu mencegah kerusakan akibat radikal bebas.

Sayuran ini juga mempunyai sifat anti inflamasi yang bisa mengurangi peradangan yang parah seperti asma.

Baca juga: Sebabkan Sariawan, Hindari Makanan dan Minuman Ini saat Sahur

Jurnal yang terbit di Journal of American Medical Association menunjukkan, vitamin C mempunyai efek perlindungan pada saluran udara seseorang yang mengalami asma setelah olahraga.

3. Mencegah infeksi saluran kemih

Sumber: Grid.ID
Halaman 1/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved