Berita Bali

PT SMI Kunjungan Tribun Bali, Sosialisasikan Pembiayaan Publik

PT Sarana Multi Infrastruktur (SMI) melakukan media visit dalam rangka sosialisasi perjanjian pembiayaan daerah

Tribun Bali/Zaenal Nur Arifin
PLAKAT - Pemred Tribun Bali Komang Agus (ketiga dari kiri) menerima plakat dari Direktur Pembiayaan Publik dan Pengembangan Proyek Faaris Pranawa di Kantor Tribun Bali, Kamis 30 Oktober 2025. 

Selain berfungsi sebagai investasi infrastruktur publik, pelaksanaan program pembiayaan kepada Pemda diharapkan dapat mendorong reformasi kebijakan, kelembagaan, dan pencapaian target kinerja Pemda guna mendukung pencapaian program Pemda. 

PT SMI telah menjalin kerja sama dengan 92 daerah di Indonesia terkait pembiayaan infrastruktur daerah, seperti pembangunan jalan, pasar, dan rumah sakit. Langkah strategis ini diharapkan dapat membantu sekaligus menjadi solusi agar Pemda dapat melakukan pembangunan infrastruktur yang belum bisa dilayani oleh sektor perbankan.

Selanjutnya, PT SMI mengoptimalisasi peran sebagai katalis pembangunan infrastruktur nasional dengan mendirikan SMI Institute. 

Pendirian SMI Institute juga menjadi wujud nyata optimalisasi fungsi PT SMI dalam memberikan solusi pada pembangunan daerah yang menghadapi keterbatasan anggaran dengan berbasis riset. 

Kehadiran SMI Institute diharapkan dapat menjadi solusi bagi pembangunan daerah berbasis riset melalui kegiatan research & fellowship, capacity building & training, policy advice, dan knowledge sharing yang ditujukan kepada seluruh pemerintah daerah sehingga dapat mengatasi kesenjangan antar daerah akibat akses infrastruktur yang kurang memadai. (*)

 

Sumber: Tribun Bali
Halaman 3/3
Rekomendasi untuk Anda
Ikuti kami di

Berita Terkini

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved